Categories: Pontianak

Hadiri Syukuran Golkar Kalbar, Ini Kata Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar terpilih, Sutarmidji menghadiri syukuran DPD Partai Golkar Kalbar yang berlangsung di halaman Gedung Zamrud Khatulistiwa, Jalan Ahmad Yani Kota Pontianak, Rabu (8/8/2018) malam.

Syukuran ini digelar dalam rangka berhasilnya Ketua DPD Partai Golkar Kalbar, Ria Norsan sebagai Wakil Gubernur Kalbar terpilih yang berpasangan dengan Sutarmidji dan dilantiknya Maman Abdurahman sebagai Anggota DPR-RI.

Syukuran DPD Partai Golkar Kalbar ini juga sekaligus memberikan santunan kepada kaum dhuafa dan sejumlah yayasan panti asuhan.

Ditemui usai syukuran, Sutarmidji mengatakan bahwa dirinya hanya menghadiri syukuran terpilihnya Ketua DPD Golkar, Ria Norsan sebagai Wakil Gubernur Kalbar dan Maman Abdurahman yang baru saja dilantik sebagai Anggota DPR-RI.

“Saya memenuhi undangan keliling aja, dari masyarakat. Kalau tidak ada tugas Wali Kota, saya datangi, hari ini saya baru balek dari Sambas,” ungkapnya.

Sutarmidji juga mengatakan bahwa akan melanjutkan perjalanan keliling Kalbar namun tergantung undangan dari masyarakat.

“Tergantung siapa yang mengundang,” ucapnya.

Orang nomor satu di Pontianak ini juga mengungkapkan bahwa dirinya juga akan menggelar syukuran, namun setelah resmi dilantik.

“Belum dilantik, nanti kalau sudah dilantik, sudah genah, baru syukuran,” tandasnya. (Red)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

11 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

11 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

13 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

16 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

16 hours ago