Categories: Pontianak

Hadiri Syukuran Golkar Kalbar, Ini Kata Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar terpilih, Sutarmidji menghadiri syukuran DPD Partai Golkar Kalbar yang berlangsung di halaman Gedung Zamrud Khatulistiwa, Jalan Ahmad Yani Kota Pontianak, Rabu (8/8/2018) malam.

Syukuran ini digelar dalam rangka berhasilnya Ketua DPD Partai Golkar Kalbar, Ria Norsan sebagai Wakil Gubernur Kalbar terpilih yang berpasangan dengan Sutarmidji dan dilantiknya Maman Abdurahman sebagai Anggota DPR-RI.

Syukuran DPD Partai Golkar Kalbar ini juga sekaligus memberikan santunan kepada kaum dhuafa dan sejumlah yayasan panti asuhan.

Ditemui usai syukuran, Sutarmidji mengatakan bahwa dirinya hanya menghadiri syukuran terpilihnya Ketua DPD Golkar, Ria Norsan sebagai Wakil Gubernur Kalbar dan Maman Abdurahman yang baru saja dilantik sebagai Anggota DPR-RI.

“Saya memenuhi undangan keliling aja, dari masyarakat. Kalau tidak ada tugas Wali Kota, saya datangi, hari ini saya baru balek dari Sambas,” ungkapnya.

Sutarmidji juga mengatakan bahwa akan melanjutkan perjalanan keliling Kalbar namun tergantung undangan dari masyarakat.

“Tergantung siapa yang mengundang,” ucapnya.

Orang nomor satu di Pontianak ini juga mengungkapkan bahwa dirinya juga akan menggelar syukuran, namun setelah resmi dilantik.

“Belum dilantik, nanti kalau sudah dilantik, sudah genah, baru syukuran,” tandasnya. (Red)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

9 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

9 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

9 hours ago

Keindahan Goa Beluan di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Goa Beluan, destinasi eksotis yang tersembunyi di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan…

9 hours ago

Jelajahi Keindahan Alam Kalimantan Barat: Lubuk Semah, Surga Snorkeling di Tengah Hutan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda bosan dengan destinasi snorkeling yang biasa-biasa saja? Kalimantan Barat…

9 hours ago

Mengungkap Keindahan Sungai Kapuas: Destinasi Wisata Ikonik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Sungai Kapuas, menjadi salah satu sungai terpanjang yang mengalir di Indonesia, bukan…

9 hours ago