Categories: Kapuas Hulu

Keluhkan Pemadaman Listrik, Masyarakat Nanga Ngeri Silat Hulu ke PLN: Tak Pakai Jadwal

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Masyarakat Nanga Ngeri Kecamatan Silat Hulu Kabupaten Kapuas Hulu mengeluhkan listrik yang sering hidup mati, akibat dari pemadaman yang tidak memperhatikan jadwal sehingga masyarakat merasa sangat dirugikan.

Zainal Abidin, salah seorang tokoh pemuda Nanga Ngeri, Kecamatan Silat Hulu kepada KalbarOnline baru ini mengatakan bahwa akibat dari seringnya pemadaman listrik yang dilakukan PLN sehingga berdampak kepada jaringan telekomunikasi salah satunya adalah jaringan Telkomsel sinyalnya hilang.

“Jaringan internet sering tidak terhubung, kalaupun terhubung lelet,” jelasnya.

Dikatakan Zainal pihaknya sebagai konsumen merasa sangat dirugikan dari ulah PLN, karena sering adanya pemadaman listrik, kuota internet masih ada, tapi tidak terpakai lantaran habis masa aktif.

“Gara-gara jaringan internet tidak terhubung dan dalam hal ini kami sebagai pelanggan Telkomsel merasa sangat dirugikan,” ungkapnya.

“Saya sebagai pelanggan PLN sekaligus sebagai pelanggan Telkomsel, mohon kepada yang bertanggung jawab terhadap pelayanan ini untuk segera diperbaiki, supaya masyarakat tidak merasa dirugikan dengan pemadaman yang tidak pakai jadwal ini,” pungkas Zainal Abidin. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago