Categories: Sekadau

Lakalantas di Jalan Sekadau – Sintang, Satu Wanita Paruh Baya Tewas

KalbarOnline, Sekadau – Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di Pal 5, Jalan Raya Sekadau – Sintang, Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Selasa pagi (7/8/2018).

Lakalantas itu melibatkan dua pengendara sepeda motor merk Yamaha Vega KB 5468 VU yang dikendarai oleh Yosefa Meiry Elliani (16) warga asal Desa Gonis Tekam dan Honda Supra KB 5364 VV yang dikendarai oleh Sugiyati (49) warga asal Desa Peniti yang mengakibatkan Sugiyati tewas.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kronologi kejadian bermula pada saat Honda Supra yang dikendarai oleh Sugiyati hendak menyalip sebuah truk lantas tersenggol Yamaha Vega yang dikendarai oleh Yosefa Meiry sehingga menyebabkan keduanya terjatuh dan terpelanting.

Keduanya langsung dilarikan ke rumah sakit oleh pihak Kepolisian dan warga setempat, namun pada saat dilakukan pertolongan pertama, nyawa Sugiyati tak tertolong. Sementara Yosefa mengalami luka ringan pada bagian sikut kiri.

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari Satlantas Polres Sekadau dan keluarga korban. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Soedarso Pontianak Bersiap Terapkan KRIS, Layanan Baru Pengganti Kelas BPJS Kesehatan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Indonesia akan memulai kebijakan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) secara menyeluruh…

2 hours ago

Pedomani Amanat Pangdam XII, Dandim Putussibau Beri Arahan Jamdan ke Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli  memberikan jam komandan (jamdan) kepada prajurit maupun…

7 hours ago

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

7 hours ago

Sutarmidji Kantongi Rekomendasi PAN Untuk Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menerima rekomendasi resmi dari Partai Amanat Nasional…

9 hours ago

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

10 hours ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

13 hours ago