Categories: Kubu Raya

Pemkab Kubu Raya Buka Seleksi Jabatan Tinggi Pratama, Bupati Rusman Ali Beberkan Nama-namanya

KalbarOnline, Kubu Raya – Panitia seleksi menetapkan hasil akhir seleksi pengisian jabatan pimpinan tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya. Nama-nama tiga besar hasil seleksi telah diserahkan kepada Bupati Kubu Raya, Rusman Ali.

Bupati Rusman Ali pun membuka nama-nama tiga besar untuk masing-masing jabatan yakni untuk posisi Sekretaris Daerah, Staf Ahli bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Staf Ahli bidang Pemerintahan, Politik, Hukum dan HAM, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, dan Kepala Dinas Perhubungan.

“Alhamdulillah peserta tes total 23 orang. Ada lima kategori yang diteskan. Kita ambil tiga untuk setiap kategori. Jadi yang lulus ada 15 orang,” ujar Rusman Ali, Rabu (25/7).

Bupati Rusman Ali mengatakan tiga besar kandidat Sekretaris Daerah adalah Gandhi Satyagraha, Nurmarini, dan Yusran Anizam. Gandhi kini menjabat Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kubu Raya. Sementara Nurmarini menjabat Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kubu Raya. Adapun Yusran Anizam menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kubu Raya.

“Tiga besar inilah nanti yang akan kembali berkompetisi memperebutkan posisi Sekretaris Daerah,” ungkap Rusman Ali

Diterangkan Bupati Rusman Ali, untuk jabatan Staf Ahli bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, tiga besarnya yakni Dedi Yardi, Dyah Tut Wuri Handayani, dan Heri Suprianto. Adapun tiga besar untuk jabatan Staf Ahli bidang Pemerintahan, Politik, Hukum dan HAM adalah Amini Maros, M. Jaini, dan Suwanri.

Selain itu, untuk tiga besar di jabatan Kepala Dinas Perhubungan yakni Armansyah, M. Yusuf, dan Rusfendi Usman. Kemudian tiga besar di jabatan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja yakni Rustam Efendi, Raden Sudewo, dan Tugiono.

“Tiga besar kandidat yang lolos ini nantinya akan kami lakukan tes kembali untuk mengambil satu orang yang tepat menempati jabatan di posisi masing-masing,” papar Rusman Ali.

Rusman Ali juga berpesan agar para kandidat di tiga besar dari masing-masing kategori kembali menyiapkan diri untuk tahapan berikutnya.

“Saya minta belajar jangan hanya yang tertulis (teori). Belajarlah juga kepada yang lebih berpengalaman bagaimana cara memimpin di posisi yang lebih tinggi jabatannya,” pungkas Rusman Ali. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

4 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

4 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

4 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

4 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

16 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

22 hours ago