Categories: Sintang

Hadiri Pelantikan PWKI Sintang, Sekda Yosepha: Tambah Energi Pemerintah Wujudkan Pembangunan dan Pemberdayaan Perempuan

KalbarOnline, Sintang – Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Dra. Yosepha Hasnah, M.Si bersama dengan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sintang, Rosinta Askiman menghadiri pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wanita Kristen Indonesia (DPC PWKI) Sintang di Balai Pegodai kompleks rumah jawatan Wakil Bupati Sintang, Rabu (18/7/2018).

Kegiatan dimulai dengan proses pelantikan pengurus, mulai dengan penyalaan lilin dan pengucapan janji pengurus. Kemudian ada prosesi penyematan pin kepada ketua dan sekretaris pengurus oleh Ketua DPD PWKI Kalbar.

Menurut Sekda Yosepha, saat ini ada kecenderungan peningkatan peranan perempuan dalam pembangunan. Ia juga mengingatkan bahwa kondisi ini menghadapi kendala dan tantangan tersebut.

“Kita masih menemui rendahnya kualitas hidup kaum perempuan dan masih seringnya terjadi kekerasan dalam rumah tangga. Pemerintah daerah sudah menetapkan prioritas pembangunan daerah untuk mewujudkan masyarakat yang cerdas, sehat, maju, religius dan sejahtera, didalamnya peran perempuan Sintang sangat tinggi,” terangnya.

Dalam sambutannya, Yosepha menunjukkan satu-persatu porsi pembangunan yang bisa dilakukan oleh kaum perempuan, termasuk melalui keberadaan dalam organisasi.

“Tentunya dengan keberadaan PWKI Sintang ini akan menambah energi bagi pemerintah dalam mewujudkan cita-cita luhur pembangunan dan pemberdayaan perempuan,” ungkap Yosepha.

Kegiatan ini mengusung tema, ‘bertumbuh, berbuah, dan berbagi bersama’. Tema ini diangkat dari Kolose 2:7. Tema tersebut diekstraksi menjadi subtema, ‘meningkatkan peran wanita Kristen Indonesia dalam melayani, turut membangun bersama masyarkat yang sejahtera, adil, dan damai’.

Berdasarkan surat keputusan pengurus DPD PWKI Provinsi Kalimantan Barat memutuskan menunjuk Lili Suryani sebagai Ketua DPC PWKI Sintang dengan Sekretaris DPC, Sedi Malau.

Lili menyampaikan bahwa PWKI merupakan sebuah organisasi tingkat nasional dan sudah lama. Keberadaannya dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Sintang.

“Kita berharap dengan dilantiknya pengurus baru ini, kita akan mulai dengan mengurus program-program kerja dan membentuk pengurus tingkat ranting di 13 kecamatan yang ada di Sintang,” ungkap Lili.

“Kita akan berkarya di lingkungan gereja dan masyarakat juga bersama dengan pemerintah dan organisasi wanita lainnya yang ada di Sintang,” tandasnya. (*/Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago