Categories: Ketapang

HUT Bhayangkara ke-72, Sat Lantas Ketapang Kampanyekan Keselamatan Lalu Lintas Kepada Anak-anak

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka memperingati dan memeriahkan HUT Bhayangkara yang ke 72 tahun, Sat Lantas Polres Ketapang melaksanakan kegiatan preemtif berupa lomba mewarnai tingkat TK dan PAUD, Senin (9/7/2018).

Kegiatan tersebut dilaksanakan sekaligus sebagai ajang kampanye keselamatan berlalu lintas serta pengenalan rambu – rambu lalu lintas kepada anak – anak. Juga diisi dengan bermain dan bernyanyi bersama.

Kasat Lantas Polres Ketapang melalui Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Ketapang, Aiptu Suharsoyo mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan guna lebih mendekatkan anak – anak dengan Polisi dan mengenalkan rambu – rambu lalu lintas.

“Kita adakan lomba mewarnai tingkat TK dan paud untuk mengajak anak – anak supaya lebih mengenal lebih dekat dengan tugas – tugas Kepolisian, terutama satuan Lalu Lintas, mengenalkan mereka rambu – rambu lalu lintas, serta kampanye berlalu lintas terhadap anak dan juga orang tua yang hadir pada kegiatan tersebut,” ujar Aiptu Suharsoyo.

Sat Lantas Polres Ketapang sengaja menggandeng pusat permainan anak Fun Station Ketapang dan pelaksanaan di Fun Station untuk lebih menarik minat para peserta.

Hendri, selaku pengawas sekaligus pengurus Fun Station Ketapang mengatakan bahwa kegiatan seperti ini harus lebih sering diadakan.

“Kegiatan seperti ini sebaiknya lebih sering diadakan. Mengenalkan anak – anak dengan rambu – rambu lalu lintas, dan lebih mendekatkan anak – anak dengan Polisi,” imbuhnya.

Kemudian Hendri melanjutkan bahwa kedepannya Fun Station Ketapang siap bekerjasama dengan pihak Kepolisian Resor Ketapang jika ada kegiatan – kegiatan seperti ini lagi.

“Kami mendukung dan siap bekerjasama dengan Polres Ketapang jika akan melaksanakan kegiatan – positif seperti ini,” lanjutnya. (Firman/ResKtp/Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago