Categories: Mempawah

Sutarmidji Harap Kafilah Pontianak Tunjukkan Prestasi Terbaik

Hadiri Pembukaan MTQ XXVII Tingkat Provinsi Kalbar di Mempawah

KalbarOnline, Mempawah – Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXVII Tingkat Provinsi Kalbar di Stadion Opu Daeng Menambon, Kabupaten Mempawah berlangsung meriah, Minggu (1/7) malam.

MTQ ini digelar mulai tanggal 1-7 Juli 2018 di Kabupaten Mempawah. Diawali dengan defile atau parade masing-masing kafilah dari kabupaten dan kota se-Kalbar, kafilah Kota Pontianak tampil dengan seragam jas berwarna abu-abu gelap, sedangkan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Pontianak mengenakan pakaian telok belanga dan baju kurung.

Enam cabang yang diikuti Kota Pontianak adalah Cabang Tilawah 10 peserta, Qiraat Saba’ah 8 peserta, Tahfiz Qur’an 10 peserta, Khatil Qur’an 6 peserta, Syahril Qur’an 6 peserta dan Fahmil Qur’an 8 peserta.

Pada malam pembukaan MTQ, Wali Kota Pontianak Sutarmidji didampingi istri hadir di Stadion Opu Daeng Menambon bersama kepala daerah lainnya. Sutarmidji berharap para kafilah Kota Pontianak bisa menunjukkan prestasi terbaik pada MTQ XXVII Tingkat Provinsi Kalbar dan bisa menjadi juara umum.

“Mudah-mudahan ada qori dan qoriah khususnya dari Kota Pontianak yang bisa mengukir prestasi di tingkat nasional sehingga bisa mengharumkan nama Kalbar umumnya dan Pontianak khususnya,” ujarnya.

Ia juga berpesan kepada para peserta kafilah Kota Pontianak untuk menjaga kesehatan selama berada di Mempawah supaya tetap fit dan siap dalam mengikuti setiap cabang lomba yang diikuti.

“Saya berharap mereka bisa menjaga kesehatan, makanya kita juga menugaskan tenaga paramedis untuk mendampingi mereka,” sebut Sutarmidji.

Sementara itu, Ketua Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Pontianak, Aswani Samhudi mengaku, meskipun pihaknya tidak memberikan patokan harus juara umum, namun ia berharap peserta berusaha memberikan yang terbaik bagi Kota Pontianak hingga bisa mewakili Kalbar di MTQ Tingkat Nasional.

“Mudah-mudahan kita juara umum, sebab kita sudah berusaha maksimal dengan melaksanakan pemusatan latihan sebanyak dua tahap,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago