Categories: Ketapang

PPK Air Upas Distribusikan Logistik Pilkada, Ini Pesan Camat

KalbarOnline, Ketapang – Sesuai tahapan Pilkada 2018, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) mendistribusikan logistik Pilkada ke 9 Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang ada di Kecamatan Air Upas, Selasa (26/6).

Ketua PPK Air Upas, Sayuti, S.Pd mengatakan bahwa agenda dan jadwal pendistribusian logistik pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat di wilayah Air Upas akan disebarkan ke 9 PPS dan akan diteruskan ke 50 titik Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di wilayah Kecamatan Air Upas.

“Untuk hari ini kita targetkan semua logistiknya tersebar ke semua PPS. Semoga tidak ada hal-hal yang menghambat di lapangan dan selalu berkoordinasi jika ada hal-hal yang belum dipahami,” ujarnya.

Apel pendistribusian logistik pilkada di mulai sejak pukul 08.30 Wib di Kantor Camat Air Upas yang juga di hadiri Camat Air Upas, H. Matjuni, S.AP., ME, Danramil yang diwakili oleh Sertu Purnomo, sementara Kapolsek Sektor Marau diwakili oleh Iptu Rudyanto, serta 12 anggota Polres Ketapang yang ditugaskan di Kecamatan Air Upas untuk pengamanan pendistribusian logistik dan pencoblosan esok hari (Rabu, 27 Juni 2018).

Dalam kesempatan tersebut, Camat Air Upas, berpesan, mengajak serta menghimbau agar masyarakat tidak mudah terpancing isu-isu serta tergoda akan politik uang.

“Saya berharap kepada masyarakat Air Upas agar lebih cerdas dalam memilih, pilihlah sesuai hati nurani kita jangan sampai mudah terprovokasi apa lagi tergoda dengan politik uang jangan sampai ini terjadi, karena siapapun yang terpilih dia lah pemimpin kita,” pesannya. (Goda/Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago