Categories: Kubu Raya

Pernikahan Putrinya Berlangsung Lancar, Rusman Ali Sampaikan Terimakasih Kepada Semua Pihak

Bupati Kubu Raya Mantu

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali telah menikahkan putri semata wayangnya dr. Dhea Lasasti dengan AKP. Dheni Saputra, Sabtu (23/6).

Ribuan tamu menghadiri acara resepsi yang digelar di Q Hall Convention Center Qubu Resort Kabupaten Kubu Raya. Rusman Ali menyampaikan terimakasih atas kehadiran masyarakat memenuhi undangan pernikahan putrinya.

“Saya ucapkan terimakasih kepada semua tamu yang menghadiri undangan kami, untuk menghadiri resepsi pernikahan putri kami. Saya juga berterimakasih kepada seluruh OPD Kubu Raya yang terlibat penuh dalam kepanitiaan, yang dikoordinir oleh Pj Sekda Kubu Raya. Yang telah bekerja keras untuk mensukseskan acara pernikahan dan resepsi putri kami,” ucap Rusman Ali.

Rusman Ali juga menyampaikan terimakasihnya kepada semua yang terlibat dalam acara tersebut. Mulai dari petugas parkir hingga, panitia, dekorasi hingga pengisi acara seperti penari, pemain musik, tundang dan tanjidor dan lainnya yang tidak bisa disebutkan satu persatu.

“Saya sangat berterimakasih kepada Irjen Arif Sulistyanto serta jajaran Polri yang datang dari Jakarta menjadi saksi bagi pernikahan putri saya. Terimakasih juga kepada Kapolda Kalimantan Barat dan jajaran Polda Kalbar. Pangdam XII Tanjungpura dan jajarannya, Danlanud serta jajaran, Pj. Gubernur Kalimantan Barat dan jajaran serta Danlanal XII Pontianak, tokoh agama, tokoh adat, dan lainnya,” tutur Rusman Ali.

Rusman Ali juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh pengusaha dan pejabat yang menghadiri undangan pernikahan putrinya. Juga atas karangan bunga yang jumlahnya ribuan untuk ucapan selamat dan bahagia putrinya.

“Terimakasih untuk semua doa restu dari seluruh masyarakat Kubu Raya dan Kalimantan Barat. Semoga keluarga anak kami menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warohmah, Amin,” ucap Rusman Ali. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago