Categories: Landak

Polsek Menjalin Amankan Kedatangan Logistik Pilgub Kalbar 2018 di PPK Menjalin

KalbarOnline, Landak – Personil Polsek Menjalin melakukan pengamanan pendistribusian logistik peralatan dan perlengkapan tahap pencoblosan Pilgub Kalbar 2018 dari KPUD Kabupaten Landak yang diterima langsung oleh ketua PPK Kecamatan Menjalin dan disaksikan oleh Camat beserta Kapolsek Menjalin, bertempat di kantor PPK Kecamatan Menjalin, Jalan Raya Menjalin (Samping Kantor Kecamatan).

Perlengkapan Logistik Pilgub Kalbar 2018 tersebut diangkut menggunakan 1 (satu) unit kendaraan truk yang dikawal oleh 3 (Tiga) orang personil Polres Landak dengan menggunakan seragam dinas dan bersenjata lengkap, 1 (satu) orang staf KPUD Kabupaten Landak dan 1 (satu) orang staf Bawaslu Kabupaten Landak yang tiba di kantor PPK Kecamatan Menjalin, Jum’at (22/06) siang.

Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi menuturkan pihaknya juga melakukan pengamanan saat proses pendistribusian logistik KPUD Kabupaten Landak dari dalam truk ke gudang PPK Kecamatan Menjalin Sebanyak 4 (empat) orang personil.

Selama kegiatan pendistribusian logistik perlengkapan Pilgub Kalbar 2018 dari KPUD Kabupaten Landak ke PPK Kecamatan Menjalin tersebut selesai pada pukul 13.00 Wib yang berjalan dengan aman dan lancar.

Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan pengecekan barang dan jumlah logistik yang diterima oleh petugas PPK Kecamatan Menjalin.

”Jumlah perlengkapan logistik dari KPUD Kab. Landak yang diterima dalam kondisi baik dan lengkap,” ujar Erik, Ketua PPK Kecamatan Menjalin.

Penulis: Oktavianto

Editor: Fai

Publish: KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Nama Bank Kalbar Kembali Getarkan Kancah Nasional Lewat Event Top CSR Awards 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kawasan Mega Kuningan Jakarta menjadi saksi kembali bergemanya nama Bank Kalbar di…

3 hours ago

Walhi Kalbar Pertanyakan Kehadiran Negara Soal Perusakan Lahan Gambut

KalbarOnline, Pontianak - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Barat secara tersirat mempertanyakan kehadiran negara dalam…

4 hours ago

Kapal Ikan BAU Terbakar di Muara Pemangkat

KalbarOnline, Sambas - Sebuah kapal ikan, Bintang Agrindo Utama (BAU) GT 98, terbakar di Muara…

4 hours ago

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

7 hours ago

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

12 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

13 hours ago