Categories: Pontianak

Cirus: Karolin-Gidot Ungguli Midji – Norsan

KalbarOnline, Pontianak – Elektabilitas pasangan Karolin Marget Natasa-Suryadman Gidot (Karolin-Gidot) unggul tipis dibanding pasangan Sitarmidji-Ria Norsan (Midji-Norsan) di Pilkada Kalimantan Barat 2018.

Hal itu sebagaimana disampaikan Direktur Cirus Surveyors Grup (CSG) Kadek Dwita Apriani melalui keterangan tertulis yang diterima, Rabu (13/6).

Menurut Kadek, elektabilitas keduanya meningkat setelah debat publik cagub dan cawagub Kalbar digelar. Debat sendiri merupakan salah satu momentum penting dalam proses pilkada untuk mempengaruhi persepsi publik terhadap calon pemimpin Kalbar.

“Elektabilitas Karolin-Gidot dalam survei ini sebesar 45,3 persen. Selisih elektabilitasnya di kisaran 2,3 persen dengan Midji-Norsan yang memiliki angka elektabilitas 43 persen,” kata Kadek.

Sedangkan jumlah pemilih yang memilih Milton Crosby-Boyman Harun (Milton-Boyman) hanya memperoleh elektabilitas sebanyak 6,13 persen. Sementara pemilh yang belum menentukan pilihan sebanyak 4.9 persen.

Selain itu, terdapat 10 persen pemilih yang masih mungkin mengubah pilihannya karena alasan program kandidat lain yang lebih menarik.

Menurut Kadek, terdapat beberapa temuan menarik lain dalam survei yang dilakukan pasca debat ini. Selain elektabilitas, sebanyak 86 persen responden telah mengetahui bahwa pemungutan suara akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang.

Kedua, pemilih Kalbar yang menyaksikan debat kandidal sebanyak 22,2 persen dan 66 persen di antaranya mengaku dapat memahami isi debat tersebut. Ini merupakan kemajuan dibanding pilkada Kalbar sebelumnya.

“Selain itu survei ini juga merilis jika pasangan Karolin Gidot memperoleh penilaian yang lebih positif dari penonton debat kandidat, dibandingkan paslon lainnya,” kata Kadek.

Survei ini diselenggarakan pada akhir bulan Mei 2017 dengan menggunakan metode Multi Stage Random Sampling. Jumlah sampel pada survei ini sebanyak 1000 responden yang tersebar secara proporsional di 14 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Kalimantan Barat.

Adapun tingkat margin of error (MOE) dalam survei ini sebesar 3,2 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. (KO2)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

41 mins ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

41 mins ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

5 hours ago