Categories: Pontianak

Ngabuburit Bersepeda ala Kapolda Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Komunitas Sepeda kota Pontianak dan Polda Kalbar punya cara tersendiri dalam mengisi waktu ngabuburit menjelang berbuka puasa. Mereka melintasi jalur Jalan Ahmad Yani I dan II sambil menunggu azan magrib berkumandang.

Para anggota Komunitas Jelajah Sepeda yang dipimpin Kapolda Kalbar, Irjen Pol Drs Didi Haryono ini saling adu kecepatan melintasi trek lurus di jalan Ahmad yani I dan II ini yang yang menghubungkan jalur cepat dari kota Pontianak menuju putaran Bandara supadio di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Sabtu (2/6).

Dalam touring sejauh 40 kilometer ini, para pesepeda menikmati suasana aktivitas warga disepanjang jalur ahmadyani yang mulai padat mengunjungi Mall-mall dan juga padatnya pengunjung yang menikmati suasana bundaran Digulis Untan yang dihiasi taman kota dan berjejer beberapa videotron yang menampilkan iklan pesan-pesan kamtibmas dari Polda Kalbar tentang Pilkada serentak 2018. Terlihat semangat dan tidak mengenal lelah di wajah mereka, meski sedang berpuasa.

Setelah ngabuburit bersama, Kapolda Kalimantan Barat bersama komunitas sepeda finish dan mampir di Police Corner yang berlokasi di kawasan Megamall Ahmad Yani Pontianak.

Di kesempatan ini, Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs Didi Haryono mengharapkan seluruh personel dapat menjalankan tugas dengan penuh ketauladanan, iklas, baik, benar dan penuh tanggung jawab. Tidak hanya itu, menjelang Idul Fitri, seluruh personel Polri diharapkan sigap siaga dalam melayani warga masyarakat.

“Saya harapkan seluruh personel dapat menjalankan tugas dengan penuh ketauladanan, iklas, baik, benar dan penuh tanggung jawab. Di Ramadan tahun ini, pelayanan keamanan terhadap masyarakat lebih ditingkatkan dalam mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago