Categories: Pontianak

Mahmudah: Rayakan Lebaran, Jangan Berlebih-lebihan

Pemkot Jamin Ketersediaan Bahan Pokok

KalbarOnline, Pontianak – Menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah, Pejabat sementara (Pjs) Wali Kota Pontianak, Mahmudah mengingatkan masyarakat supaya dalam merayakan lebaran ini tidak berlebih-lebihan.

Ia mengajak masyarakat senantiasa berprilaku hidup sederhana dan tidak berlebih-lebihan dalam menghadapi lebaran.

“Justru dengan membeli barang-barang secara berlebih-lebihan akan menjadi salah satu pemicu melonjaknya harga barang,” ujarnya dalam acara silaturrahmi Ramadhan dengan masyarakat di Aula Kantor Camat Pontianak Timur, Kamis (31/5).

Diakuinya, kenaikan harga menjelang hari raya memang tidak bisa dibendung. Namun, dia berharap harga-harga kebutuhan pokok kenaikannya tidak sampai membuat masyarakat resah. Harga-harga kebutuhan pokok ini dimintanya tidak melonjak melampaui daya beli masyarakat.

Menurutnya, yang berpotensi naik adalah harga daging sapi dan ayam. Tetapi pihaknya menjamin ketersediaan barang-barang kebutuhan pokok cukup hingga tiga bulan ke depan.

“Jadi jangan kuatir karena stok cukup, cuma mungkin harganya berfluktuasi,” katanya.

Mahmudah berharap, kebutuhan pokok yang berpotensi terjadi kenaikan harga menjelang hari raya, seperti daging dan ayam, tidak terlalu tinggi kenaikannya dan masih bisa terjangkau oleh masyarakat yang hendak merayakan lebaran.

Dihadapan masyarakat dan para tamu undangan dalam acara silaturrahmi Ramadhan yang digelar di Kecamatan Pontianak Timur ini, Mahmudah mengatakan, Pemerintah Kota Pontianak telah banyak melakukan pembangunan yang ditujukan untuk kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat.

Hasil-hasil pembangunan dan proses pembangunan harus dijaga dan didukung oleh semua pihak, tak terkecuali masyarakat.

“Karena tanpa dukungan masyarakat, pemerintah tidak bisa melaksanakan pembangunan dengan baik. Alhamdulillah, dukungan masyarakat di Pontianak Timur ini baik sekali karena pembangunan di sini cukup lancar,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

13 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

13 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

13 hours ago