Categories: Nasional

Kolaborasi Buka Berbagi Ramadan Bersama Komunitas Bogor

KalbarOnline, Nasional, Bogor Komunitas Filantropi Pendidikan (KFP) Dompet Dhuafa Pendidikan berkolaborasi dengan komunitas se-Bogor kembali membuat gebrakan dengan menghelat kegiatan Ngabuburead di Desa Cibanteng, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (26/5).

Dihadiri lima puluh peserta yang berasal dari beragam komunitas di Bogor diantaranya Mavnet, Sikat sikut, Freeaktivitas, Potret leuwiliang, Concept Creation, Sajak Liar, Bogorsinema, dan Geo Cinema; NgabubuREAD mengajak para peserta mengenal dan berinteraksi lebih dekat dengan masyarakat dan anak-anak Desa Cibanteng.

“KFP berusaha untuk selalu dekat dengan komunitas yang ada di berbagai kota, selain mengedukasi seputar dunia kerelawanan kami juga mengajak mereka untuk berbagi kepada masyarakat sekitar,” ujar Marlina, Ketua KFP.

Dengan mengusung tema “Buka Berbagi Bersama Masyarakat Cibanteng” para peserta diajak mengikuti ragam kegiatan seru dan menarik seperti pameran fotografi, pembacaan sajak, musikalisasi puisi, diskusi kreatif, kelas audio visual, kelas menggambar untuk anak-anak, dan berbuka puasa bersama. Suasana berbuka semakin semarak berkat kehadiran Musik Katapel.

“Kami ingin agar masyarakat lebih dekat dengan komunitas kreatif, begitupun sebaliknya. Jadi kebermanfaatannya tak berhenti di satu titik. Saya harap ke depannya KFP mampu berkolaborasi dengan lebih banyak komunitas di Indonesia,” tutup Marlina. (AR/KO3)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

6 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

9 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

9 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

9 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

11 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

11 hours ago