Categories: Landak

Sukseskan Pilgub Kalbar 2018, Polsek Kuala Behe Pasang Spanduk Berisikan Pesan Ini

‘Pilkada Damai Dalam Bingkai Kebhinnekaan’

KalbarOnline, Landak – Guna mensukseskan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat 2018, anggota Polsek Kuala Behe memasang spanduk di Simpang tiga Jalan Baru, Dusun Sejaya, Desa Kuala Behe, Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak yang berisikan pesan tentang himbauan pilkada dalam damai bingkai kebhinnekaan 2018, agar dapat dibaca, diingat dan dipahami oleh masyarakat, Sabtu (26/5).

Pesan didalam spanduk tersebut bertuliskan ‘Pilkada Damai Dalam Bingkai Kebhinnekaan’. Dengan harapan, masyarakat dapat menjaga kedamaian dan tidak mudah memprovokasi, memecah belah bangsa, dan memporak-porandakan setiap permasalahan selama menjelang Pilkada nanti.

Dengan dipasangnya spanduk tersebut, diharapkan agar masyarakat bisa mewujudkan Kecamatan Kuala Behe secara khusus bisa menciptakan situasi yang aman dan kondusif dan tidak mudah terpengaruh dengan hal-hal yang bisa menjerumuskan ke hal yang negatif.

Kapolsek Kuala Behe, Ipda Supardi mengajak seluruh komponen masyarakat Kuala Behe untuk bersinergi, bekerja sama dengan para tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk meyakinkan masyarakat luas agar pilkada nanti berjalan dengan aman dan damai.

“Kepolisian siap mengamankan seluruh rangkaian Pilkada 2018. Kita juga berharap masyarakat turut serta menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif,” tandasnya.

Penulis: Heriyanto

Editor: Fai

Publish: KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

5 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

5 hours ago

Kalbar Siap Sajikan Tarian Terbaik pada Gelaran Akbar di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara nasional…

7 hours ago

Tim Penari Hasil Audisi Pemprov Kalbar Siap Meriahkan Rangkaian HUT 79 RI di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal…

8 hours ago

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

17 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

1 day ago