Categories: Nasional

Rem Truk Blong Tabrak Warga dan 7 Rumah di Brebes

KalbarOnline.com –Hingga malam ini korban Truk yang mengalami rem blong di Jatisawit, Bumiayu, Brebes tercatat 12 orang meninggal, 9 orang lainnya luka berat dan ringan. Selain itu 7 rumah milik warga juga mengalami kerusakan akibat ditabrak.

Kronologi kejadian tersebut  bermula saat truk bermuatan gula pasir dengan Nopol H 1996 CZ melaju dari arah Purwokerto menuju arah Jakarta. Sekitar pukul 15.30 truk melintasi flyover Kretek dalam kondisi normal.

Tidak lama, sekitar pukul 15.50 rem truk tidak berfungsi normal karena kondisi jalan mulai dari flyover Kretek hingga Jatisawit yang menurun. Pada pukul 16.00 WIB sesampai di lokasi kejadian yang merupakan jalanan menurun, truk bermuatan gula pasir sulit dikendalikan dan melaju oleng. Pengemudi berusaha banting stir ke kiri menabrak mobil sedan nopol E 1085 RE yang dikemudikan Rasidin (38 tahun), warga Wanggup (Indramayu) dan 13 unit sepeda motor serta 7 rumah.

Kejadian itu mengakibatkan setidaknya 12 orang meninggal dunia. 10 orang meninggal seketika di lokasi kejadian, sedangkan 2 orang meninggal di rumah sakit. Selain itu 9 orang juga masih dirawat di sejumlah rumah sakit di Brebes dan tegal. “Ada 9 (korban luka), dirujuk ke Tegal, kemudian ada di 3 rumah sakit di Bumiayu,” Kapolres Brebes AKBP Sugiarto kepada detikcom, Minggu (20/5/2018) malam.

Selain itu 7 rumah warga juga mengalami kerusakan akibat ditabrak truk yang rem blong tersebut. Rumah-rumah tersebut adalah milik Mulyati (55), Muhtarom (62), H Iwan (50), Annisah (49), Khasanah (50), M Zaeni (70) dan Kasanah (45).

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

6 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

7 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

7 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

9 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

9 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

9 hours ago