Categories: Melawi

Operasi Pekat Kapuas 2018, Polres Melawi Ringkus 5 Pelaku Judi Kolok-Kolok

KalbarOnline, Melawi – Operasi Kepolisian Terpusat Pekat Kapuas 2018 sudah memasuki hari ke 9, Sabtu (19/5).

Polres Melawi dalam operasi ini terus menerus bekerja menciptakan situasi kamtibmas di Kabupaten Melawi dalam bulan suci Ramadhan 1439 H tahun 2018. Kasus demi kasus terus diungkap oleh Polres Melawi dalam bergulirnya Operasi Pekat Kapuas 2018.

Berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP/A/71/V/RES.1.12/2018/Kalbar/Res Melawi, tanggal 17 Mei 2018 tentang Tindak Pidana Perjudian.

Kapolres Melawi, AKBP Ahmad Fadlin, SIK., M.Si melalui Kabag Ops AKP Sofyan Sabtu (19/5) pagi, membenarkan telah menangkap 5 orang tersangka judi kolok-kolok di Dusun Kuala Belian, Desa Paal, Kecamatan Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi.

“Berawal informasi dari masyarakat bahwa di Dusun Kuala Belian disuatu rumah sering digunakan untuk melakukan perjudian kolok-kolok dan mengganggu masyarakat sekitar tempat tersebut. Mendapatkan informasi tersebut anggota Sat Reskrim Polres Melawi langsung bergerak kelokasi. Setelah dicek ternyata benar bahwa memang ada dilokasi tersebut para pemain judi kolok-kolok,” ungkapnya.

Sofyan menjelaskan bahwa dalam penangkapan tersebut tidak ada perlawanan, 5 tersangka dan barang bukti : 3 buah dadu (bergambar kepiting, udang, bunga, bulan, tempayan dan ikan), 1 HP, 1 buah lapak serta uang tunai sebanyak Rp913.000,-, sudah diamankan ke Polres Melawi guna proses hukum lebih lanjut.

“Dari masing-masing tersangka tersebut dijerat dengan Pasal 303 KUHP Jo Pasal 303 Bis KUHP,” tandasnya.

Penulis : Oktavianus

Editor : Alfian Nurnas / Nanang. P

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago