Categories: Nasional

Warga Surabaya Salat Tarawih ke Masjid Meskipun Ada Teror Bom

KalbarOnline.com – Munculnya berbagai aksi teror bom bunuh diri sejak Minggu, (13/5) hingga penggerebekan terduga teroris pada Rabu (17/5) dini hari tadi seolah tidak berdampak ke masyarakat. Tidak ada ketakutan masyarakat untuk keluar rumah bahkan untuk menjalankan ibadah salat tarawih hari pertama.

Di Masjid Al Akbar Surabaya (MAS) sejak magrib tiba, ratusan jamaah sudah berjubel di pintu masuk masjid. Puluhan kendaraan roda dua dan roda empat merayap dari tiga akses pintu utama menuju masjid.

Di dalam masjid, ribuan jamaah laki-laki dan perempuan sudah terlihat khusyuk beritikaf menunggu waktu isya tiba.

Umi Anisah, warga Wonokromo yang datang ke Masjid Al Akbar bersama anak dan saudaranya merasa yakin bahwa tidak akan ada lagi kejadian rentetan bom bunuh diri.

“Insyaallah aman mas. Apalagi ini puasa. Mudah-mudahan tidak terjadi apa-apa,” katanya, Rabu (16/5) malam.

Manajemen MAS melalui pengeras suara juga berusaha menguatkan mental para jamaah tarawih. Terdengar dari pengeras suara imbauan kepada seluruh jamaah untuk tidak ragu dan takut datang ke masjid menjalankan ibadah.

Sebab, manajemen MAS telah berkoordinasi dengan aparat keamanan untuk bersama-sama menjaga keamanan guna menciptakan suasana nyaman saat beribadah.

“Kami mengimbau jamaah tetap datang ke masjid dan khusyuk menjalankan salat tarawih. Kami telah berkoordinasi dengan aparat untuk melakukan upaya prefentif terhadap kemungkinan terjadinya gangguan keamanan,” katanya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

10 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

10 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

10 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

10 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

10 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

10 hours ago