Categories: Sekadau

#KamiTidakTakutTeror: Masyarakat Sekadau Kutuk dan Kecam Aksi Teror di Mako Brimob dan Surabaya

KalbarOnline, Sekadau – Duka mendalam atas insiden terorisme yang terjadi di Mako Brimob Jakarta dan di tiga gereja di Surabaya turut dirasakan masyarakat dan para pelajar di Kabupaten Sekadau.

Ungkapan belasungkawa tersebut, dituangkan masyarakat lintas agama dan para pelajar dengan membubuhkan tanda tangan pada sebuah papan dukacita yang disertai tagar #KamiTidakTakutTeror dan #DukaKamiUntukPahlawan.

Di bagian atas papan dukacita yang dipasang di depan SMK N 1 Nanga Taman ini juga tampak foto-foto anggota Polri yang gugur dalam tugas negara melawan aksi para teroris, sebagai penghormatan masyarakat Sekadau terhadap jasa para almarhum sebagai pahlawan bangsa.

Ditemui di lokasi terpisah, Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi mengatakan hal ini menandakan bahwa masyarakat Sekadau juga kompak mengutuk dan mengecam aksi teror tersebut.

“Gerakan empati tanda tangan ini tidak hanya untuk mengenang enam Bhayangkara Negara yang gugur, namun lebih dari itu menjadi pernyataan sikap masyarakat mengecam dan mengutuk aksi teror akhir-akhir ini, dan pernyataan tidak takut terhadap terorisme,” ujar Kapolres Sekadau, Minggu (13/5).

Kapolres juga berterimakasih kepada seluruh masyarakat Sekadau atas empati dan dukungan masyarakat kepada anggota Kepolisian.

“TNI Polri, Pemda, dan seluruh stakeholders bersama masyarakat Sekadau siap melawan terorisme dan radikalisme,” tegas Kapolres. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

7 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago