Categories: Sintang

Hadiri Rakor dan Deklarasi Pilkada Damai, Bupati Jarot Ajak Semua Elemen Tetap Jaga Iklim Kondusifitas di Sintang

Kesbangpol Sintang gelar Rakor dan Deklarasi Pilkada Damai

KalbarOnline, Sintang – Dalam rangka persiapan menghadapi Pilkada Serentak 2018 di Kalimantan Barat, Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sintang menggelar rapat koordinasi (Rakor) dan Deklarasi ‘Pilkada Damai’ yang berlangsung di aula Pendopo Rumah Jabatan Bupati Sintang, Senin (14/5).

Pada Rakor dan deklarasi Pilkada Damai yang mengusung tema ‘Etika dan Budaya Politik Santun bagi Masyarakat’ turut dihadiri Bupati Sintang, Jarot Winarno, Kapolres Sintang, AKBP Sudarmin, Kodim 1205 Sintang, Bawaslu, Disdukcapil sebagai narasumber.

Bupati Sintang, Jarot Winarno, dalam sambutannya menegaskan bahwa sebagai Kepala Pemerintahan Kabupaten Sintang, ia mengajak semua pihak untuk mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya para korban kejahatan terorisme yang terjadi di Mako Brimob maupun di 3 Gereja di Surabaya Jawa Timur.

“Karena bagi masyarakat Sintang, kejahatan terorisme adalah perbuatan ‘biadab’ tak berprikemanusiaan dan tidak ada satupun agama yang mengajarkan hal itu, Indonesia tidak boleh kalah dengan teror,” tegas Bupati Jarot.

Kembali pada kegiatan, Bupati Jarot menjelaskan bahwa menjelang 43 hari Pilkada Serentak 2018 akan berlangsung, khusus untuk Kabupaten Sintang, masyarakat turut mengikuti Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat.

“Kita ingin bersama-sama untuk menyatukan tekad kita melawan kejahatan terorisme yang ada di Indonesia, yang juga perlu diwaspadai, karena bisa saja terjadi di Kabupaten Sintang, inilah tujuan utama agenda kita berkumpul ini,” tukas Bupati Jarot.

Orang nomor satu di Bumi Senentang ini juga menegaskan, setelah kegiatan ini diharapkan pada akhir kegiatan rapat koordinasi dan deklarasi ini semuanya bersama-sama komitmen untuk menjaga Pilkada Serentak 2018 berlangsung aman dan damai.

“Deklarasi kita untuk bersama-sama melawan kejahatan terorisme. Sintang Tidak Takut Teror, Sintang untuk kita semua,” tegas Bupati.

Dengan Situasi saat ini, Bupati Jarot, mengimbau seluruh elemen untuk bersama-sama berikan kepercayaan kepada para aparat penegak hukum agar mampu mengusut tuntas atas kejadian teror ini.

“Mari kita bersama tetap menjaga iklim kondusif di Kabupaten Sintang, kita tingkatkan kewaspadaan bersama terhadap gerakan teror dan tetap menjaga kesatuan dan kerukunan antar umat beragama, ‘Sintang untuk kita semua’,” tegasnya lagi.

Sementara itu, Kepala Kantor kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sintang, Budi Harto dalam sambutannya menyatakan, maksud dan tujuan kegiatan ini dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2018.

Kegiatan ini turut dihadiri Bawaslu, Disdukcapil, jajaran TNI/Polri, Kementerian Agama, pengurus partai politik, organisasi kepemudaan, organisasi masyarakat, tokoh agama dan tokoh masyarakat, mahasiswa serta tamu undangan lainnya. (Sg/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago