Categories: Sekadau

Hadiri Pelepasan Murid TK Kemala Bhayangkari, Kapolres Sekadau: Investasi Terbesar Adalah Pendidikan Anak

KalbarOnline, Sekadau – Sebanyak 37 murid TK Kemala Bhayangkari 06 Sekadau melakukan Syukuran dan Pelepasan murid tahun ajaran 2017/2018.

Acara ini dibuka dengan iringan drumband dari seluruh murid.

Pelepasan murid TK Kemala Bhayangkari dilaksanakan di aula Bhayangkara Polres Sekadau dengan mengusung tema “Mendidik Generasi Mandiri, Cerdas dan Berkarakter”, Sabtu (12/5).

Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi, SIK yang juga selaku Penasehat Yayasan Kemala Bhayangkari Sekadau turut hadir dan memberikan sambutan.

Dalam sambutannya, Kapolres mengatakan bahwa investasi terbesar adalah pendidikan anak.

“Investasi terbesar kita sebagai orang tua bukanlah materi melainkan pendidikan anak, dan setiap anak memiliki karakter serta kemampuan berbeda yang tidak bisa dipaksakan,” ucap Kapolres.

Usai memberikan sambutan, rangkaian acara diisi dengan penampilan tari-tarian serta celoteh anak yang dipersembahkan oleh murid-murid TK Bhayangkari.

Ada juga penyerahan piala bagi anak-anak TK berprestasi dinilai dari segi kemandirian, kedisipinan serta perilaku dan kesopanan anak selama setahun mengikuti proses belajar di TK Kemala Bhayangkari.

Piala tersebut diserahkan langsung oleh ibu Kapolres Sekadau Ny. Henny Anggon yang juga selaku Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Sekadau.

Acara ini juga dihadiri komite sekolah, kepala sekolah dan para guru, seluruh wali murid TK Bhayangkari 06 Sekadau serta segenap pengurus yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago