Categories: Nasional

Zakat, Potensi Besar Bagi Kemanusiaan

KalbarOnline, Nasional – Islamic Leadership Talk sebagai salah satu rangkaian acara Future Leader Camp (FLC) 2018 menghadirkan Narasumber dari Dompet Dhuafa, yakni Imam Rulyawan yang merupakan Direktur Dompet Dhuafa Filantropi, Solo, Sabtu (5/5).

Bertempat di UNS Inn, Imam menyampaikan kepada 64 aktivis dan para mahasiswa tentang luar biasanya kekuatan Zakat bagi masyarakat.

“Zakat adalah kewajiban bagi seorang muslim yang telah memenuhi syarat. Zakat di Indonesia memiliki potensi kekuatan yang sangat besar. Apabila srmua masyarakat muslim Indonesia membayar zakat, makan akan terhimpun dana sebesar 140T. Coba bayangkan berapa banyak program pemberdayaan yang dapat dilakukan untuk mengentaskan masyarakat dari kemiskinan,” jelas Imam.

Imam menjelaskan bahwa Indeks Pembangunan Mahasiswa (IPM) indonesia tahun ini berada di peringkay 113, turun 3 tingkat dari tahun sebelumnya. Ia juga menjelaskan bahwa dua kebijakan yang dapat menyebabkan kemiskinan adalah kebijakan politik dan kebijakan ekonomi.

Imam mengambil contoh masyarakat Jakarta korban kebijakan reklamasi. Sebelumnya mereka adalah pengekspor terasi, namun karena kebijakan reklamasi, mereka tidak dapat mengambil bahan terasi yang biasa mereka ambil di laut, mereka menjadi kehilangan pekerjaan.

Bukan hanya tak dapat mengekspor, saat ini mereka justru menjadi orang yang berhak menerima zakat karena sudah tidak memiliki sumber penghasilan.

“Untuk masyarakat korban reklamasi tersebut, Dompet Dhuafa hadir membantu memberikan bantuan pemberdayaan ekonomi. Dana zakat ini memang terlihat sedikit, namun ketika dikumpulkan dalam bentuk besar, maka manfaatnya akan sangat dahsyat. Bahkan pemerintah pun telah menyadari potensi tersebut,” tutur Imam.

Dompet Dhuafa sebagai lembaga kemanusiaan sangat menyadari potensi besar dari zakat di Indonesia. Kekuatan zakat diibaratkan kekuatan singa yang sedang tidur. Sebab melalui dana zakat, infak, sedekah dan wakaf yang dikelola Donpet Dhuafa, telah banyak program berkualitas yang telah dihasilkan. Antara lain Program pendidikan, kesehatan, ekonomi dan kampung wisata.

“Apapun profesi anda, jangan lupa tunaikan zakat,” tutup Imam. (Fai/PM)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

30 mins ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

1 hour ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

1 hour ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

12 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

16 hours ago