Categories: Kubu Raya

Bupati Rusman Ali Ajak Masyarakat Partisipatif Awasi dan Rawat Infrastruktur

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali meminta agar masyarakat ikut serta menjaga dan memelihara sarana dan prasarana yang ada, terutama infrastruktur jalan yang sudah terbangun.

Dengan partisipasi aktif masyarakat mengawasi dan menjaga akan membuat usia jalan yang telah dibangun tahan lebih lama. Hal itu disampaikan Rusman Ali saat berkunjung di Kecamatan Teluk Pakedai, Minggu (15/4).

Rusman Ali meminta masyarakat agar berperan aktif dan menumbuhkan rasa memiliki terhadap fasilitas-fasilitas umum yang ada. Sehingga dengan rasa memiliki yang ada akan membuat masyarakat ikut serta menjaga dan merawat segala fasilitas umum yang ada disekitarnyua untuk kepentingan bersama dimasyarakat.

“Perlu ditanamkan rasa memiliki atas segala fasilitas-fasilitas umum yang ada ditengah masyarakat. Sehingga kita kan bersam-sama menjaga dan merawatnya,” ujar Rusman Ali.

Rusman Ali mengatakan di Kecamatan Teluk Pakedai, saat ini jalan poros utama sudah terbangun dengan baik. Bahkan dalam dua tahun terakhir ini, pengguna mobil di Teluk Pakedai sangat berkembang pesat. Ini membuktikan betapa jalan poros memiliki dampak yang sangat signifikan terhadap perekonomian masyarakat.

“Kita lihat sekarang, sejak kita fokus membangun jalan poros, dan Teluk Pakedai ini, sudah terbagun, Alhamdulillah, sudah banyak masyarakat kita memiliki mobil disini saat ini. Ini sebagai bukti bahwa pembangunan infrastruktur jalan-jalan poros memiliki dampak yang sangat signifikan terhadap perkembangan dan kemajuan perekonomian masyarakat disini,” terang Rusman Ali.

Rusman Ali mengharapkan agar masyarakat ikut serta berperan aktif mengawasi dan menjaga. Menurutnya, jika ada kendaraan yang melebihi tonase jalan melintas, masyarakat boleh menegur dan mengawasi. Sehingga usia jalan akan lebih lama tahannya, bila sesuai dengan tonase jalan yang telah terbangun. (MC KubuRaya/ird)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

4 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

4 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

7 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

9 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

9 hours ago