Categories: Kubu Raya

Wabup Hermanus Sebut TMMD Ajang Membentuk Karakter Kebangsaan

Hermanus Sebut TMMD Berikan Pelajaran Penting Mengenai Gotong-royong

KalbarOnline, Kubu Raya – Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke – 101 tahun 2018, di Dusun Sido Mulyo, Desa Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya resmi dibuka yang diawali dengan upacara bersama, Rabu (4/4).

Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus, didapuk sebagai inspektur upacara.

Wabup Hermanus mengatakan TMMD telah memberikan pelajaran yang berharga betapa pentingnya gotong royong dalam semangat kekeluargaan.

“Semua saling bahu membahu menyumbang ide serta pikiran, sumbangan tenaga dan ketrampilan, sumbangan materi kebendaan serta banyak lagi sumbangsih dari TMMD,” ujar Hermanus dalam sambutannya.

Selain itu, lanjut Hermanus, TMMD juga tidak semata membangunkan sarana fisik bagi masyarakat desa tapi juga membangun atau menjalin kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.

“TMMD juga membangun semangat kepercayaan diri pada masyarakat agar mampu mengelola segala potensi yang dimiliki serta kesiapsiagaan menghadapai setiap ancaman dan tantangan sedang dan akan dihadapi,” terang Hermanus.

Dirinya juga mengajak bersama-sama untuk mensukseskan pembangunan masyarakat desa. Membangun desa tanpa pernah meninggalkan kearifan lokal yang dimilikinya. Desanya maju, fasilitas pelayanan dasar masyarakatnya komplit, SDM-nya semakin berkualitas, mandiri, kreatif serta inovatif serta berkarakter kebangsaan yang kuat.

Turut hadir dalam Upacara Pembukaan TMMD ke-101 terdiri pasukan TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara, Polri, Satpol PP, Damkar, BPBD, serta para pelajar SMP, SMA, dan jajaran pejabat Pemkab Kubu Raya serta jajaran pejabat TNI dan Polri. Diakhir upacara tersebut menyajikan seni budaya tarian tiga etnis dan tarian layang-layang dari para pelajar SMP dan SMA. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

58 mins ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

2 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

16 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

17 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

17 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

17 hours ago