Categories: Ketapang

Berlangsung Lancar, 18 SMK di Ketapang Laksanakan UNBK

KalbarOnline, Ketapang – Sebanyak 1.542 pelajar dari 18 sekolah menegah kejuruan (SMK) swasta dan negeri se – Kabupaten Ketapang melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama dengan berjalan lancar. Hal ini seperti terlihat di SMK Negeri 2 Kabupaten Ketapang, Senin (2/4).

Diketahui, pelaksanaan UN akan dimulai dari SMK, yang diselenggarakan pada 2 April hingga 5 April. Selanjutnya UN bagi SMA/MA dilaksanakan pada 9 hingga 12 April dan UN susulan SMK/SMA/MA pada 17 April hingga 18 April.

Ketua Musyawarah Kerja Pengawas Sekolah (MKPS) Wilayah 5 (lima) Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara Provinsi Kalbar, Edi Santoso, mengatakan pelaksanaan UNBK di Ketapang dinilai baik, hal itu ia katakan setelah dirinya meninjau langsung pelaksnaan UNBK di Ketapang.

“Kita tadi sudah memantau ke beberapa sekolah yang melaksanakan UNBK tingkat SMK di Ketapang ini. Kita melihat pelaksanaan pada sesi pertama dan keduanya berlangsung lancar dan bagus,” ujar Edi kepada awak media, Senin (2/4).

Menurutnya pada saat dirinya memonitor ke beberapa sekolah semua sudah dilaksanakan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) baik kondisi ruang kelas maupun petugas pengawas ruangan.

Selain itu menurutnya koordinasi Disdik Ketapang dengan tingkat Provinsi sangat baik.

“Alhamdulillah Ketapang ini koordinasinya sangat baik. Saat sosialisasi UNBK lalu juga difasilitasi Disdik Ketapang,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala SMKN 2 Ketapang, Erini, S.P,M.Mpd mengatakan dari 1.542 peserta UNBK di Ketapang, ada 318 peserta UNBK yang melaksanakan di sekolahnya terdiri dari SMKN 2 ada 297, SMK Nur Ilahi ada 19 dan SMK Al-Mujahidin ada 5 siswa.

“Pada hari ini mata pelajaranya Bahasa Indonesia dengan jadwal tiga sesi pelaksanaan, setiap sesinya dikuti oleh sekitar 120 siswa. Dengan waktu setiap sesinya selama dua jam, pelaksanaan UNBK kita mulai pada Pukul 07.30 dan selesai 04.00 WIB,” kata Erini kepada KalbarOnline di SMKN 2, Jalan Gatot Subroto, Ketapang, Senin (2/4).

Ia juga mengungkapkan hingga saat ini pelaksanaan UNBK disekolahnya berlangsung dengan lancar. Bahkan tidak ada siswa yang mengeluh dan berhalangan mengikuti ujian seperti karena sakit.

Mengenai jaringan internet dan PLN yang digunakan untuk pelaksanaan UNBK, Erini menyampaikan sejauh ini tidak ada masalah dan ia berharap untuk 4 hari kedepan agar tetap berjalan seperti ini.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada PLN Ketapang dan Telkomsel yang sudah mensupport pelaksanaan UNBK di Ketapang semoga jaringan tetap berjalan lancar tidak ada gangguan,” ucapnya.

Terakhir ia menyampaikan harapannya untuk para siswa yang sedang mengikuti UNBK hari ini sampai hari ke empat nantinya untuk tetap prima sehingga dapat mengikuti ujian dengan lancar.

“Kami mengharapkan anak-anak bisa dengan mudah dan lancar mengerjakan UNBK dan target kami 100 persen lulus semua,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

8 hours ago

Cegah Kecelakaan, U-Turn Pondok Indah Lestari Ayani 2 Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya - Satlantas Polres Kubu Raya bersama P2JN (Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional)…

8 hours ago

170 Warga Binaan Pemasyarakatan Dapat Remisi Khusus dari Kemenkumham Kalbar

KalbarOnline, Singkawang - Sebanyak 170 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Budha mendapatkan remisi khusus…

8 hours ago

Menyatu dengan Alam di Taman Nasional Gunung Palung: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalbar - Indonesia terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan salah satu permata tersembunyi…

11 hours ago

Menyusuri Keindahan Air Terjun Riam Dait di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Indonesia dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, salah satunya adalah Air Terjun…

11 hours ago

Pesona Air Terjun Lubuk Mantuk: Destinasi Wisata Alami di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Indonesia adalah surga bagi pecinta alam dengan berbagai macam keindahan alam…

11 hours ago