Categories: Kapuas Hulu

Sosok Merakyat, Sutarmidji Tak Sungkan Jadi Saksi Pernikahan Warga Nanga Semangut

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Calon Gubernur Kalbar nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji menghadiri pernikahan seorang warga Desa Nanga Semangut, Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu (31/3).

Dalam kesempatan tersebut Sutarmidji menjadi saksi atas pernikahan Sudirman dengan Desi di Masjid Hidayatul Mustaqim.

Tuan rumah, Sudirman yang merupakan keluarga mempelai wanita mengatakan kehadiran Sutarmidji ke pernikahan putrinya merupakan kebanggaan tersendiri bagi keluarga dan putrinya.

“Ini menjadi sejarah bagi keluarga kami dimana calon Gubernur Kalbar menjadi saksi pernikahan putri kami,” ujarnya.

Diungkapkannya, saat mengetahui Sutarmidji sedang berkampanye di Kapuas Hulu maka dirinya langsung menghubungi Sutarmidji untuk menjadi saksi di pernikahan putrinya.

“Ketika tahu pak Sutarmidji ada di Kapuas Hulu, saya langsung hubungi beliau untuk jadi saksi nikah putri saya. Alhamdulillah, beliau berkenan,” ucapnya.

Sudirman berharap Sutarmidji akan menjadi Gubernur Kalbar. Sebab baginya, sosok pemimpin yang merakyat dan mampu membawa perubahan di Kalbar hanya Sutarmidji – Ria Norsan.

Dalam tausiah pernikahan, Sutarmidji berpesan kepada kedua mempelai untuk selalu menjaga cinta kasih dengan saling memanggil dengan panggilan yang baik.

“Jangan bawa amarah ke rumah. Jangan marah ke istri dan saling menghargai,” pesannya.

Sutarmidji juga berpesan kepada tamu yang hadir untuk menjaga keharmonisan keluarga dengan sering sholat berjamaah di rumah bersama keluarga.

Acara ditutup dengan foto dan bersalaman bersama kedua mempelai juga tetamu yang hadir. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

3 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

3 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

13 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

18 hours ago