Categories: Kapuas Hulu

Dukungan Semakin Menguat, Midji – Norsan Optimis Menang di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Calon Gubernur Kalbar nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji melanjutkan safari dialogisnya di Kapuas Hulu.

Sutarmidji yang akrab disapa Bang Midji melakukan silaturahmi dengan masyarakat Kecamatan Hulu Gurung, Kabupaten Kapuas Hulu sekaligus mensosialisasikan visi misi dari Midji – Norsan, Jum’at (30/3).

Masyarakat Hulu Gurung antusias menyambut kedatangan Sutarmidji ke daerahnya.

“Kami sudah merindukan pemimpin yang bisa membawa perubahan di Kalbar. Kami yakin Midji – Norsan sosok tersebut,” ujar, Jarhani, tokoh masyarakat Hulu Gurung.

Lanjut Jarhani, masyarakat Hulu Gurung sudah siap memenangkan Midji – Norsan di Hulu Gurung pada pilkada 27 Juni mendatang.

Dalam orasi politiknya, Sutarmidji menuturkan bahwa pemimpin Kalbar yang ideal itu adalah yang bisa memenuhi kebutuhan dasar masyarakat Kalbar.

“Midji – Norsan berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat tersebut,” ujarnya.

Kampanye dialogis Calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji dilanjutkan ke Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu.

Tokoh masyarakat setempat, Januar mengajak masyarakat Pengkadan untuk berpartisipasi di Pilkada 27 Juni mendatang dengan mencoblos nomor 3, Midji – Norsan.

“Kita semua harus coblos nomor 3, Midji – Norsan, menang,” seru Januar.

Sementara, Ketua pemenangan Midji – Norsan Kapuas Hulu, Abang Muhammad Nasir, mengatakan masyarakat Kapuas Hulu menginginkan sosok pemimpin baru yang dapat membawa perubahan di Kalbar.

“Sosok tersebut ada di Midji – Norsan, yang sudah sangat layak memimpin Kalbar dan itu bisa dibuktikan,” tegasnya.

Masyarakat Kalbar, lanjut Nasir, harus mempunyai panutan yang bisa mengayomi, seorang pemimpin yang lebih mementingkan kesejahteraan masyarakatnya ketimbang dirinya.

“Kami sudah lama kehilangan pemimpin yang bisa mengayomi masyarakat. Hadirnya Sutarmidji – Ria Norsan, memberikan harapan baru demi Kalbar Baru lebih sejahtera,” tukas Nasir.

Sementara, Sutarmidji mengajak masyarakat untuk optimis dalam menghadapi tantangan.

“Tantangan Midji – Norsan adalah menjadikan masyarakat Kalbar sejahtera. Mari bersama-sama membangun Kalbar Baru lebih sejahrera. Akan saya tularkan prestasi Kota Pontianak ke seluruh daerah di Kalbar,” serunya.

Selama empat hari berkampanye di Kapuas Hulu, dukungan kepada Midji – Norsan semakin menguat.

Sutarmidji meyakini Midji – Norsan akan memenangkan pilkada 27 Juni.

“Melihat antusias masyarakat terhadap Midji-Norsan, saya yakin menang di Kapuas Hulu,” tegasnya.

Sutarmidji juga mengajak masyarakat untuk menciptakan pilkada yang damai.

“Jangan mudah termakan isu. Jika ada yang kampanye negatif kepada Midji – Norsan, maka senyumin saja,” pungkasnya. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

8 mins ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

12 mins ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

14 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

10 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

17 hours ago