Categories: Kubu Raya

Bupati Rusman Ali Resmikan Jembatan Desa Teluk Bakung Hasil CSR dari PT GAN

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali menegaskan bahwa investasi harus dapat berdampak baik bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat dan peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat. Hal tersebut disampaikannya saat meresmikan sebuah Jembatan di Desa Teluk Bakung, yang merupakan CSR dari PT GAN yang beroperasi didaerah tersebut, Kamis (22/3).

Rusman Ali mengatakan jembatan tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan perusahaan untuk mobilisasi barang dan orang. Rusman Ali berharap, perusahaan-perusahaan swasta maupun BUMN dapat terus berperan aktif dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat yang berada disekitar wilayah operasi dari perusahaan yang bersangkutan.

“Kita hari ini, resmikan jemabatan yang menjadi akses utama masyarakat dan perusahaan. Kita harapkan semakin banyak CRS perusahaan yang berada di Kubu Raya, yang diberikan untuk memberi manfaat bagi masyarakat disekitarnya. Investasi itu, harus memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat disekitarnya. Jangan hanya memikirkan keuntungan semata, tetapi juga memikirkan masyarakat disekitar perusahaan,” ujar Rusman Ali.

Rusman Ali meminta agar masyarakat juga ikut serta mendukung kegiatan-kegiatan investasi disekitarnya, sehingga iklim investasi di Kubu Raya dapat berjalan dengan aman dan baik.

Menurutnya, investasi disamping membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat di Kubu Raya, juga sekaligus membuka akses bagi masyarakat disekitarnya untuk meningkatkan kesejahteraannya dengan berbagai kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, seperti berdangang dan yang lainnya.

“Kita harapkan masyarakat juga dapat mendukung iklim investasi tetap aman dan kondusif di daerah kita ini. Sekaligus juga menjaga segala fasilitas umum yang dibagun baik yang dibangun melalui CSR perusahaan. Bagaimanpun, ini kan untuk kebutuhan bersama, mari kita jaga bersama-sama,” pinta Rusman Ali. (ian/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: AskimanBanyak Pengendara TerjaringBerita BengkayangBerita Hari IniBerita InternasionalBerita Kapuas HuluBerita Kayong UtaraBerita KetapangBerita Kubu RayaBerita LandakBerita MelawiBerita MempawahBerita Nanga PinohBerita NasionalBerita OnlineBerita PontianakBerita SambasBerita SanggauBerita SekadauBerita SingkawangBerita SintangBerita TerkiniBerita Terkini Hari IniBupati Rusman Ali Resmikan Jembatan Desa Teluk Bakung Hasil CSR dari PT GANBupati SintangDirlantas Polda Kalbar Laksanakan Operasi Keselamatan Kapuas 2018Edi - BahasanEdi 4 PontianakEdi KamtonoGantikan Brigjen Pol Amrin RemicoGelar AksiGelar Aksi Mogok Kerja Buntut Dari Keinginan Karyawan PT Poneksim Utama Selama Ini Tak DiresponIni Dia Pengisi Jabatan Wakapolda KalbarIrjen Pol Didi HariyonoIrjen Pol Didi HaryonoJarot WinarnoKabupaten Kubu RayaKalimantan BaratKapolda KalbarKapuas HuluKaryawan PT Poneksim UtamaMedia Online KalbarMedia Online Kalimantan BaratMuda-JiwoPemerintah Kabupaten SintangPemerintah Kota PontianakPertanyakan Aturan PerusahaanPilbup Kayong Utara 2018Pilbup Kubu Raya 2018Pilbup Mempawah 2018Pilbup Sanggau 2018Pilgub Kalbar 2018Pilkada Kayong Utara 2018Pilkada Kubu Raya 2018Pilkada Mempawah 2018Pilkada Sanggau 2018Pilkada Serentak 2018Polda KalbarRahmad Satria – RidwanRahmad Satria 4 MempawahRusman Ali: Akan Berdampak Positif Bagi MasyarakatSambut Baik Kehadiran InvestorSertijab Wakapolda KalbarSutarmidjiSutarmidji - Ria NorsanSutarmidji 4 KalbarTernyata PerempuanTim SAR Ketapang Evakuasi Korban Dengan SelamatWakapolda KalbarWakil Bupati SintangWakil Wali Kota PontianakWali Kota Pontianak

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago