Categories: Pontianak

PTSP Pontianak Raih Public Services of The Year dari Markplus Inc

Atas Inovasi Pelayanan Perizinan

KalbarOnline, Pontianak – Markplus Inc kembali menganugerahkan penghargaan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Kali ini, Dinas Penanaman Modal, Tenaga Kerja dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMTK-PTSP) Kota Pontianak menerima penghargaan Public Services of The Year Kalimantan Barat 2018. Penghargaan tersebut diterima oleh Kepala DPMTK-PTSP Kota Pontianak, Junaidi di Hotel Aston Pontianak, Kamis (15/3) lalu.

Junaidi mengatakan, diterimanya penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi dari Markplus kepada Pemkot Pontianak, terutama dalam melakukan inovasi pelayanan publik, khususnya pelayanan publik. Salah satu inovasi yang dilakukan pihaknya adalah menyediakan aplikasi berbasis Android, DPMTK Aplikasi Perizinan Online (Apdroid).

Aplikasi ini bisa diunduh melalui Playstore yang ada di smartphone berbasis android. Dijelaskannya, sistem perizinan online ini sebagai media pelayanan untuk masyarakat supaya lebih memudahkan bagi pemohon atau pelaku usaha yang akan mengajukan perizinan.

“Permohonan melalui aplikasi ini lebih simpel, efisien dan efektif dengan data elektronik,” jelasnya, Sabtu (17/3).

DPMTK-PTSP, kata dia, sudah sejak lama menerapkan pelayanan perizinan secara online. Selain permohonan izin online, dalam aplikasi itu juga menampilkan persyaratan izin, pengecekan keaslian dokumen perizinan, tarif retribusi izin, tracking atau fitur untuk memantau sudah sampai di mana berkas yang dimohon dan fitur bantuan yang menampilkan alamat, nomor telepon serta alamat email DPMTK-PTSP Kota Pontianak. Dengan tersedianya aplikasi ini, masyarakat sangat dimudahkan karena tidak perlu bolak-balik ke loket pelayanan.

“Untuk lebih jelasnya mengenai tata cara pendaftaran online, silakan buka di website kami, www.dpmtk.id,” pungkasnya. (Jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

1 hour ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

12 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

12 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

12 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

12 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

16 hours ago