Categories: Ketapang

GP Ansor Ketapang Gelar DTD Angkatan III

Kanit Binmas Polsek Delta Pawan sampaikan materi bahaya paham radikal

KalbarOnline, Ketapang – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Ketapang menggelar Diklat Terpadu Dasar (DTD) Angkatan ke-III, di rumah adat Melayu Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan yang dimulai sejak Jum’at (16/3) sampai dengan Minggu (18/3).

Ansor merupakan organisasi kader bagian dari Badan Otonom NU lainnya yang didirikan bertujuan untuk memperjuangkan dan membentengi ajaran Ahlusunnah wal Jamaah (Aswaja), fungsi DTD sendiri ialah sebagai bentuk pengkaderan dasar di Ansor/Banser untuk menambah kuantitas kader Ansor dan Banser.

Kegiatan DTD GP Ansor ke-III, kali ini mengangkat tema “Merawat Tradisi, Menjaga Ulama dan NKRI Harga Mati” dengan diikuti sebanyak 92 peserta yang tergabung dari Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara.

Selain dihadiri Ketua PC Gerakan Pemuda Ansor Ketapang, Masruki dan Ketua Panitia DTD Budianto, kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Kanit Binmas Polsek Delta Pawan Ipda Sri Marjana untuk menyampaikan materi pelatihan tentang paham radikal dan sekaligus menghimbau peserta Latihan Diklat untuk tidak mudah terpancing dengan informasi hoax.

“Kami berharap agar Kader Ansor dan Banser Ketapang dapat berperan aktif secara bersama-sama untuk menciptakan suasana aman dan damai menjelang Pilgub Kalbar 2018,” ujar Ipda Sri Marjana dihadapan puluhan Kader Ansor dan Banser Ketapang, Sabtu (17/3). (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

12 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

12 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

15 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

17 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

17 hours ago