Categories: Pontianak

RSPO Kembali Gelar Seminar Pemahaman Industri Kelapa Sawit di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka memperluas pemahaman mengenai nilai-nilai keberlanjutan dalam industri kelapa sawit pada para pemangku kepentingan di industri kelapa sawit, The Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO) kembali menyelenggarakan program seminar bertajuk ‘Sehari Lebih Dekat dengan RSPO’.

Sekilas mengenai RSPO

RSPO merupakan sebuah organisasi internasional nirlaba berbasis keanggotaan yang menyatukan berbagai macam pemangku kepentingan dari 7 sektor di dalam industri minyak sawit: produsen kelapa sawit, pengolah atau pedagang, manufaktur produk konsumen, pengecer atau riteler, bank/investor, dan LSM sosial dan lingkungan, untuk mempromosikan pertumbuhan dan penggunaan minyak sawit berkelanjutan melalui kerja sama di sepanjang rantai pasokan dan dialog terbuka antar para pemangku kepentingan.

Adapun rangkaian seminar tersebut yakni diantaranya, Diskusi Panel: “Memperkuat Keberlanjutan Rantai Pasok Sawit Indonesia” yang menghadirkan narasumber dari beberapa perwakilan pemangku kepentingan di industri kelapa sawit, diikuti dengan sosialisasi tentang RSPO yang meliputi aspek teknis, informasi pasar sawit dan sistem pengaduan yang ada di RSPO yang akan diselenggarakan di Hotel Grand Tulip, Pontianak, Selasa, 13 Maret 2018.

Kegiatan tersebut rencananya akan dihadiri oleh Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Kanwil BPN Provinsi Kalimantan Barat, Group Manager KUD Tani Subur (Kelompok pekebun kecil bersertifikat RSPO), Bpk. Sutiyana, Cargill Incorporated, Direktur Eksekutif LinkAR Borneo, Bpk. Agus Sutomo, RSPO Country Director, Indonesia Operations, Ibu Tiur Rumondang.

Selain diskusi panel, seminar tersebut juga akan dilaksanakan Sesi Klinik RSPO mengenai Petani Kelapa Sawit. Sesi khusus yang mengupas aspek terkait keterlibatan petani kelapa sawit dalam skema sertifikasi berkelanjutan. (Ist)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

2 hours ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

2 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

2 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

3 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

4 hours ago