Categories: Pontianak

Peningkatan Prestasi Atlet, Pemkab Kapuas Hulu Komitmen Dukung Kegiatan Olahraga

Bupati Nasir : Kita Dukung Kegiatan Olahraga Untuk Peningkatan Prestasi

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka memberikan motivasi serta mencetak bibit atlit  olahraga yang berprestasi, Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu berkomitmen mendukung penuh kegiatan olahraga.

Sudah banyak lahir atlit olahraga berprestasi yang mengharumkan nama Kabupaten Kapuas Hulu, baik pada even tingkat Provinsi maupun even tingkat Nasional, hal demikian patut kita apresiasi, demikian disampaikan Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, AM Nasir, SH ditemui KalbarOnline di ruang kerjanya, Rabu (14/2).

“Pembinaan maupun peningkatan prestasi atlit olahraga menjadi perhatian dan kewajiban semua pihak serta merupakan salah satu program visi misi Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu yang sudah diamanatkan didalam Undang-undang sistem keolahragaan nasional, sehingga terbentuk karakter dan SDM yang baik. Disamping itu juga, sarana maupun prasarana olahraga tentu menjadi perhatian kita juga dalam pembinaan serta memotivasi bagi atlit untuk peningkatan prestasi olahraga,” ungkap Bupati.

Untuk itu, Bupati dua periode ini meminta persiapan yang matang dari para atlet Kapuas Hulu untuk menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov)  Kalimantan Barat yang rencananya akan dilaksanakan pada bulan September 2018 di Kabupaten Sintang.

“Saya berharap pada Porprov nanti peringkat perolehan medali dapat lebih baik lagi. Tentu ini juga tidak terlepas dari peranan KONI Kabupaten Kapuas Hulu didalam pembinaan kepada cabang olahraga maupun atlit, sehingga peringkat perolehan medali di Porprov nanti menjadi lebih baik lagi,” tandasnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

11 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

11 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

11 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

11 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

11 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

11 hours ago