Categories: Ketapang

Siswi SMA di Ketapang Lakukan Percobaan Bunuh Diri, Lompat Dari Jembatan Pawan I

KalbarOnline, Ketapang – Kapolres Ketapang, AKBP Sunario mengungkapkan telah terjadi percobaan bunuh diri di lokasi Jembatan Pawan 1 Ketapang, Jumat (9/2) pagi sekitar pukul 07.00 WIB.

Korban percobaan bunuh diri tersebut merupakan gadis remaja yang masih berstatus siswi kelas 10 di salah sebuah sekolah menegah atas (SMA) di Kota Ketapang berinisial RS (16) yang merupakan warga Kelurahan Kantor, Kecamatan Delta Pawan.

“Telah terjadi percobaan bunuh diri di Jembatan Pawan 1 Ketapang,” ungkap Kapolres kepada awak media melalui pesan singkat WhatsApp, Jumat (9/2).

Kapolres juga menjelaskan bahwa percobaan bunuh diri tersebut dilakukan korban dengan cara melompat dari jembatan Pawan I ke Sungai Pawan yang menyebabkan korban tenggelam, beruntung selang beberapa saat usai korban melompat ke sungai ada warga yang melihat dan segera menolong korban dengan menggunakan perahu motor sehingga nyawa korban dapat diselematkan.

Kemudian korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Agoesdjam Ketapang untuk mendapatkan pertolongan medis.

Hingga berita ini diterbitkan belum diketahui secara pasti apa motivasi remaja putri tersebut melakukan percobaan bunuh diri dengan melompat dari atas jembatan. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

13 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago