Categories: Kapuas Hulu

Verifikasi Faktual KPU, Golkar Kapuas Hulu Dinyatakan Lolos dan Lengkap Persyaratan

Hasil Verifikasi Faktual KPU Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Kabupaten Kapuas Hulu mendatangi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kapuas Hulu, jalan Lintas Utara Putussibau, Jum’at (2/2).

Kedatangan rombongan Golkar yang dipimpin Sekretaris DPD Golkar Kapuas Hulu, Kuswandi.ES dan sejumlah pengurus lainnya dalam rangka penyampaian hasil verifikasi faktual kepengurusan dan keanggotaan partai politik calon peserta pemilihan umum tahun 2019 tingkat Kabupaten Kapuas Hulu pasca putusan Mahkamah Konstitusi.

Di KPU, rombongan diterima langsung oleh komisioner KPU Kapuas Hulu, Rita SH, Awang Ramlan Iskandar SE dan jajaran.

Pada kesempatan itu, Sekretaris DPD Golkar Kapuas Hulu, Kuswandi.ES, secara langsung menerima berkas salinan hasil verifikasi faktual yang disampaikan komisioner KPU Kabupaten Kapuas Hulu, Rita SH.

Usai kegiatan penyerahan hasil verifikasi faktual, Kuswandi.ES mengucap syukur, dengan dinyatakan lolos dan lengkap semua persyaratan oleh KPU.

“Alhamdulillah hasil verifikasi faktual oleh KPU Kapuas Hulu, DPD Golkar Kapuas Hulu lolos dan lengkap persyaratan dalam hasil verifikasi faktual tersebut. Hal ini juga didukung oleh keterwakilan perempuan sebanyak 30 persen,” ucapnya singkat. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

1 hour ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

2 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

3 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

4 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

18 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

19 hours ago