Categories: Sekadau

Akan Diperbaiki Perusahaan, Bupati Tinjau Jalan Kayu Lapis

Masyarakat Diminta Relakan Tanahnya

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus bersama Manajemen PT Agro Andalan, meninjau jalan kayu lapis kilometer 17, Kecamatan Sekadau Hilir. Pihak perusahaan berencana akan memperbaiki bahkan melebarkan jalan tersebut.

Perlu diketahui, jalan kayu lapis merupakan jalan non status. Secara historis, jalan tersebut merupakan milik perusahaan dari PT Kayu Lapis, Barito dan Halisa, tetapi perusahaan tersebut tidak lagi beroperasi. Hingga saat ini, jalan yang dibuat itu dilalui oleh masyarakat setempat.

Bupati Sekadau, Rupinus meminta masyarakat pro aktif dengan tidak meminta ganti rugi. Pihak perusahaan membantu memperbaiki jalan tersebut melalui dana corporate social responsibility (CSR).

“Pihak perusahaan akan memperbaiki jalan itu (Jalan Kayu Lapis, red), bahkan melebarkannya. Kepada masyarakat yang berada di pinggir jalan berpartisipasi dengan merelakan tanahnya,” ujar Rupinus, disela-sela peninjauan jalan tersebut.

Pihak perusahaan, kata Rupinus, membantu memperbaiki jalan tersebut melalui CSR perusahaan. Nantinya, para kepala desa akan diberikan pemahaman untuk mensosialisasikannya kepada masyarakat.

“Kami mememinta partisipasi masyarakat, karena ini tidak ada ganti ruginya. Nantinya, hingga kesana akan diperbaiki oleh perusahaan lain,” ucapnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

1 hour ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago