Categories: PontianakSingkawang

Silaturahmi Bersama Tokoh Multi Etnis di Singkawang, Bang Midji Ajak Lakukan Ini

Serukan pilkada damai

KalbarOnline, Singkawang – Pada Minggu (14/1) kemarin, Bang Midji memenuhi undangan silaturahmi bersama para tokoh multi etnis di Singkawang. Seperti tokoh Melayu, Tionghoa, Dayak, Madura, Jawa, Bugis dan etnis lainnya yang hadir di acara silaturahmi tersebut.

Acara silaturahmi ini diselenggarakan oleh DPD Partai Nasdem yang dilangsungkan di hotel Dangau Singkawang, turut hadir Ketua DPW Nasdem Provinsi Kalbar, Syarief Abdullah Alkadrie.

Ketua DPD Nasdem  Singkawang, Sumberanto Tjitra,  dalam sambutanya mengatakan bahwa acara silaturahmi bersama para tokoh multi etnis ini dihadiri perwakilan etnis yang ada di Singkawang.

“Mudah mudahan dapat terus bersama sehingga menjadi sebuah ikatan yang kuat,” katanya.

Wakil Ketua DPRD Singkawang ini juga mengatakan acara yang digelarnya merupakan gerakan yang masih soft untuk menjadikan Bang Midji menjadi Gubernur Kalbar.

“Kita ingin tahu bahwa Bang Midji merupakan pemimpin yang paling tepat untuk memimpin Kalbar yang multi etnis ini,” lanjutnya.

Moderator yang juga perwakilan tokoh Dayak mengatakan, pada dasarnya etnis Dayak memilih berdasarkan tingkat kemampuan dan prestasinya bukan karena agama maupun sukunya.

“Mari kita dukung Bang Midji untuk menjadikan Kalbar baru,” tegasnya.

Ketua DPW Nasdem Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie, sangat menyambut baik acara yang digelar DPD Nasdem Singkawang.

Sebab, melalui silaturahmi seperti ini, masyarakat Singkawang bisa bertemu langsung dengan calon Gubernur Kalbar.

“Kita menginginkan Kalbar milik kita, jadikan Kalbar garda utama untuk keutuhan NKRI. Bang Midji sudah terbukti berhasil dalam memimpin multi etnis yang ada di Pontianak, itu buktinya,” tegasnya.

“Kalbar baru penuh prestasi, jika Gubernurnya Bang Midji,” serunya.

Sementara itu, Bang Midji dalam sambutanya mengatakan bahwa kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur jalan akan menjadi program prioritasnya.

Pada kesempatan tersebut Bang Midji juga mengajak para tokoh multi etnis yang hadir untuk menjadikan Pilkada 2018 sehat dan dilakukan secara damai.

“Saya mengajak untuk pilkada ini dilakukan secara damai,” pungkasnya. (Fat/Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

1 hour ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

2 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

2 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

3 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

6 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

6 hours ago