Categories: Kubu RayaPontianak

Nama Kubu Raya Disebut Saat Pesawat Akan Landing di Bandara Internasional Supadio

KalbarOnline, Kubu Raya – Nama Bandara Internasional Supadio Pontianak kini telah berubah menjadi Bandara Internasional Supadio di Kubu Raya. Perubahan, nama yang diinginkan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, khususnya Bupati, Rusman Ali dan masyarakat Kubu Raya, tampaknya membuahkan hasil.

Walaupun belum secara formil pihak otoritas bandara merubah nama tersebut namun pada salah satu maskapai melalui pramugarinya telah menyampaikan nama Kubu Raya kepada para penumpang pesawat yang akan mendarat di Bandara Internasional Supadio di Kubu Raya, Minggu (14/1) sore.

Hal ini diketahui berdasarkan postingan sebuah akun pribadi di media sosial (facebook) atas nama Yusran Anizam.

Berikut kutipannya.

“Sebentar lagi kita akan mendarat di bandara internasional Supadio di KUBU RAYA”.

Itu perkataan pramugari bbr saat sebelum mendarat di Supadio.

(#infotemanygbarulanding)       

Alhamdulilah …

Perjuangan panjang Bupati dan seluruh masyarakat Kubu Raya membuahkan hasil …

Selamat untuk Kubu Raya yang lebih maju….

Hingga berita ini diterbitkan awak media masih mengkonfirmasi hal tersebut melalui pesan singkat kepada Manager Operasi dan Servis Bandara Internasional Supadio (PT Angkasa Pura II), Zulbrito Radikar, terkait kapan secara resmi perubahan nama Bandara Internasional Supadio Pontianak menjadi Kubu Raya dirinya mengatakan tugas sebagai Manager Operasi dan Servis Bandara Internasional Supadio telah selesai dan untuk segera menempati tempat tugas baru selaku Operation dan Service Manager Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II di Palembang. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

3 hours ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

3 hours ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

4 hours ago

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

13 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

13 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

13 hours ago