Categories: Kapuas Hulu

Penemuan Mayat Wanita Terlungkup, Ini Penjelasan Kapolres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sesosok mayat wanita ditemukan dalam kondisi tengkurap atau telungkup di sisi jalan Lintas Selatan perbatasan Kecamatan Kalis dan Putussibau Selatan di wilayah Kapuas Hulu, Rabu (27/12) sekitar pukul 07.00 WIB pagi.

“Mayat menggunakan helm dan luka di jari kaki dan bahu sebelah kiri, diduga korban meninggal dengan cara tidak wajar,” kata Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Imam Riyadi, SIK., MH dalam pesan singkatnya. Demikian dikutip dari Antara, Rabu (27/12).

Hasil pengecekan di tempat kejadian perkara (TKP), diduga korban sebelumnya menggunakan kendaraan sebelum ditemukan tewas. Namun tak ditemukan kendaraan milik korban di sekitar lokasi, hanya ada sandal di samping kepalanya.

Korban diketahui merupakan Anisa (22) asal dari transmigrasi HTI, Desa Tekudak, Kecamatan Kalis, Kabupaten Kapuas Hulu.

Berdasarkan informasi yang didapat dari saksi, korban ditemukan dalam keadaan sudah tak bernyawa dengan posisi telungkup disisi jalan dengan mengenakan helm di kepala.

Menurut Imam, saat ini korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Putussibau untuk dilakukan identifikasi dan visum.

“Kasus ini masih kami tangani melalui Satuan Reskrim dan masih tahap pengembangan,” tegas Imam.

Berdasarkan pantauan di sekitar lokasi penemuan mayat, terdapat bercak darah di sepanjang jalan mulai dari lokasi penemuan mayat hingga memasuki jalan Lintas Selatan di Kedamin, Kecamatan Putussibau Selatan.

Kasus tersebut masih ditangani pihak kepolisian dengan olah TKP dan menghimpun sejumlah bukti pendukung. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

1 hour ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

1 hour ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

1 hour ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

2 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

2 hours ago

IKAPTK Pontianak Wadah Silaturahmi dan Berbagi Pengalaman Antar Alumni

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menilai peran Ikatan Keluarga Alumni Perguruan…

2 hours ago