Categories: Ketapang

Kunjungan ke Marau, Bupati Ketapang Dianugerahi Gelar Adat Oleh Masyarakat Marau

KalbarOnline, Ketapang – Untuk kesekian kalinya, gelar adat kembali diberikan kepada Bupati Ketapang, Martin Rantan.

Ketika kunjungan kerja di Kecamatan Marau belum lama ini Bupati juga dianugerahi gelar adat “Cendaga Mangku Bumi Tanah Kayong”.

Dalam kesempatan yang bersamaan, gelar adat juga diberikan kepada Yosef Ahok, SH, dengan gelar “Kenduruhan Tanah Tumbuh Beringin Rayo”.

Ritual adat diberikan usai Bupati Ketapang yang juga Ketua DPD Partai Golkar Ketapang menghadiri pembukaan open tournamen voly ball se-Ketapang di Marau.

Selama berada di Kecamatan Marau, Bupati Ketapang pada siang hari sempat ramah tamah dengan masyarakat.

Dimana, safari Natal untuk Kecamatan Marau, Manismata, Singkup dan Air Upas dipusatkan di Marau.

Bupati Ketapang, Martin Rantan sebelumnya mohon maaf setelah dilantik baru kembali ke Marau.

Setelah pelantikan menjadi kepala daerah pada 2016 lalu, sebenarnya kunjungan kerja ke Marau sudah dua kali dilakukan Bupati Ketapang.

Ketika itu, kehadirannya langsung ke lokasi perusahaan. Walaupun demikian, pada saat penutupan Open Tournamen Bola Volly se-Ketapang yang dipusatkan di Marau, yang direncanakan pada bulan Februari 2018, Martin Rantan mengagendakan akan kembali hadir.

Selama bertatap muka langsung dengan masyarakat, banyak persoalan disampaikan Bupati Ketapang, baik kondisi infrastruktur, perkembangan ekonomi daerah dalan lain sebaginya. Karena itu dalam membangun Ketapang, khususunya sesuai visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Ketapang.

Dukungan semua elemen dinilainya penting. Karena itu, Bupati Ketapang mengharapkan kekompakan semua elemen masyarakat agar wilayah kondusif ini tetap selalu harmonis. (Adi/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

3 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

4 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

20 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

20 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

21 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

23 hours ago