Categories: Sekadau

SPBU Prioritaskan Pembeli Jerigen Jadi Tanda Tanya, Dewan: Tutup Saja Kalau Seperti Itu

KalbarOnline, Sekadau – Keberadaan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) tidak selamanya memudahkan para pengendara mengisi bahan bakar, banyak ditemukan pengelola SPBU yang justru mendahulukan para pengantre jerigen.

Salah satunya terjadi di SPBU 64.786.06 atau SPBU Vera yang terletak di Jalan Sekadau-Sintang, KM 04, Desa Mungguk, Sekadau Hilir, Kamis (21/12) sekitar pukul 09.00 WIB. Pegawai SPBU tersebut justru memprioritaskan pelayanan kepada pembeli jerigen.

Kejadian terjadi saat salah satu mobil jenis minibus mengisi BBM jenis pertalite ke dalam beberapa jerigen yang ada di dalam mobil itu. Di saat bersamaan, antrean pemotor yang hendak mengisi BBM mengular karena hanya satu pompa dengan dua selang yang beroperasi, dimana satu selang digunakan mengisi jerigen.

Bukannya berinisiatif menghentikan pengisian jerigen sementara untuk melayani pemotor, petugas SPBU masih tetap saja mengisi jerigen.

“Untuk motor disini (di selang ini, red),” jawab salah satu pegawai SPBU tersebut saat ditanya awak media soal kebijakan mereka tidak memprioritaskan pemotor.

Kebijakan pihak SPBU ini pun direspon keras banyak pihak.

“Ini tidak boleh dibiarkan. Tutup saja SPBU yang melakukan hal itu,” ujar Markus, SH., MH, anggota DPRD Sekadau saat dimintai tanggapannya, belum lama ini. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

3 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

4 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

4 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

5 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

5 hours ago