Categories: Pontianak

Sutarmidji Hadiri Sedekah Akbar Bersama 3.000 Anak Yatim dan Penghafal Al-Quran

KalbarOnline, Pontianak – Ribuan masyarakat Muslim Kalimantan Barat menghadiri Sedekah Akbar bersama 3.000 anak yatim dan penghafal Alquran, yang dilangsungkan di Gor Pangsuma, Minggu (10/12) siang.

Agenda ini merupakan kali keenam digelar di Pontianak.

Tak hanya masyarakat sipil yang menghadiri Sedekah Akbar tersebut, Wali Kota Pontianak, Sutarmidji juga turut hadir dalam kesempatan tersebut.

Orang nomor satu di Kota Pontianak ini menyambut baik Sedekah Akbar 2017. Menurutnya, Sedekah Akbar sangat bermanfaat besar dalam upaya membangkitkan semangat ibadah dan rasa kepedulian sesama.

“Sedekah akbar ini merupakan implementasi dari ajaran Islam yaitu sedekah. Sedekah sangat dianjurkan. Bahkan, orang-orang yang meninggal ingin hidup kembali agar bisa bersedekah. Itu sesuai firman Allah,” ujarnya seperti dilansir dari Tribun Pontianak.

Ia juga menilai program Sedekah Akbar layak diadopsi oleh wilayah-wilayah lain. Antusiasme para penyantun terlihat sangat besar. Ini dibuktikan dengan kehadiran mereka berkumpul dengan para anak yatim dan penghafal Alquran.

“Ini bagus, apalagi jika dikembangkan di seluruh Kalbar dan Indonesia. Bahkan beberapa negara di luar Indonesia,” terangnya.

Ia mengklaim telah merasakan keberkahan bersedekah. Ia mengatakan kemudahan-kemudahan dalam kehidupannya merupakan buah yang dipetik dari kebiasaan bersedekah.

“Kemudahan hidup saya karena bersedekah. Kalau beras pasti ada di mobil dinas saya setiap hari. Misalkan, saya masuk gang ke gang terus ketemu yang membutuhkan, saya serahkan beras itu,” jelasnya.

Ia juga menegaskan sedekah tidak membuat harta berkurang, namun bertambah.

“Kalau ada tetangga yang tak mampu atau membutuhkan harus dibantu,” ujarnya.

Ia juga menambahkan selama ini Pemerintah Kota Pontianak juga punya kebijakan membagikan beras kepada masyarakat kategori kurang mampu. Beras-beras itu disisihkan dari cadangan pangan Kota Pontianak.

“Misalnya, ketika daya beli masyarakat menurun. Maka akan kita berikan beras ini kepada masyarakat tidak mampu. Terus yang minta-minta (pengemis_red) tiap Jumat, itu sudah didata. Nanti mereka dikasih beras. Jadi, ndak minta-minta lagi,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

12 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

12 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

12 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

15 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

15 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

16 hours ago