Categories: Pontianak

Diduga Lakukan Penipuan, Polisi Terbitkan Surat DPO Paryadi

KalbarOnline, Pontianak – Polsek Pontianak Utara, resmi menetapkan status daftar pencarian orang (DPO) terhadap Mantan Wakil Wali Kota Pontianak, Paryadi, dengan nomor surat No. Pol: DPO / 36 / XI / 2017 tertanggal 24 November 2017. Paryadi diduga melakukan pelanggaran terhadap pasal 378 KUHPidana.

Penetapan DPO ini dilakukan, setelah Polisi melakukan upaya pemanggilan terhadap Paryadi, meski sudah dilakukan pemanggilan kedua, Paryadi tetap mangkir.

Akhirnya Polisi memutuskan upaya jemput paksa.

“Kita turunkan anggota untuk menjemput yang bersangkutan kekediamannya, namun ketika digeledah, yang bersangkutan tidak ada dirumah,” ungkap Kapolsek Pontianak Utara, Kompol Ridho Hidayat, SIK., MH, Selasa (28/11).

Diketahui, Paryadi melakukan pembelian tanah timbunan kepada Haji Tohir selaku pelapor. Paryadi menjanjikan waktu tiga bulan untuk membayar pembelian tersebut. Namun hingga sampai saat ini, tidak ada itikad baik oleh Paryadi.

Kompol Ridho juga menerangkan bahwa sebelumnya sudah dilakukan mediasi antara Paryadi dan korban.

“Dia janji bayar dengan sejumlah kaplingan tanah, juga sudah ditebas oleh korban, ternyata itu bukan tanah milik tersangka. Total kerugian sekitar Rp280 juta,” terangnya.

Sampai saat ini, Paryadi masih belum diketahui keberadaannya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

9 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

9 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

11 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

11 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

14 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

14 hours ago