Categories: Kubu Raya

Empat Parpol Pengusung, Komitmen Menangkan Muda – Jiwo di Pilkada Kubu Raya 2018

KalbarOnline, Kubu Raya – Empat Ketua Partai Politik Pengusung Pasangan Muda – Jiwo, berkomitmen memenangkan pasangan tersebut pada Pilkada Kubu Raya 2018.

Hal itu disampaikan pada saat pembacaan teks deklarasi pada acara deklarasi pemenangan koalisi parpol pengusung Muda – Jiwo yang digelar di Hotel Gardenia Resort and Spa, Minggu (26/11) kemarin.

Ketua DPD Partai PPP, Ahmadi mengatakan saat ini setelah bulat untuk mengusung pasangan Muda-Jiwo tidak ada lagi salam bagi Partai PPP kecuali salam pemenangan Muda-Jiwo.

“Kalau memang pimpinan ini ditakdirkan, bergilir maka sekaranglah giliran Muda-Jiwo. Perjuangan kita harus penuh untuk memenangkan MJ (Panggilan akrab untuk pasangan Muda – Jiwo). Perjuangannya hanya selangkah lagi, tinggal menunggu waktu saja kemenangan ini. Makanya saya intruksikan seluruh pengurus di semua tingkatan untuk bergerak memenangkan MJ. Bagi kader partai yang beda pandangan maka, tegas kita akan berikan tindakan disiplin,” tegasnya.

Senada, Ketua DPD Partai Demorat, Suryadman Gidot juga mengungkapkan bahwa dukungan partai jelas, Muda-Jiwo harus menang.

“Kami mengerti sebagai kepala daerah akan hal ini, karena itulah kami mendukung Muda-Jiwo,” tukasnya.

Untuk itu, seluruh mesin partai akan difokuskan untuk melaksanakan pengerahan membangun konsolidasi serta menyatukan semua persepsi dalam memenangkan pasangan yang diusung.

“Kita sudah bulat dalam hal ini, Muda-Jiwo harus menang,” serunya.

Tak jauh berbeda dari partai lainya, termasuk dari Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Partai PKS, Fatahillah Abror. Menurutnya, pasangan Muda – Jiwo, paling mudah untuk berkomunikasi dengan masyarakat.

“Sehingga kita sangat mendukung hal ini, guna menjadi pemimpin yang dekat dengan rakyat dan membangun pembangunan lebih baik untuk Kubu Raya,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

13 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

17 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

18 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

18 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

18 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

18 hours ago