Categories: Pontianak

Edi Minta Generasi Millennial Manfaatkan Medsos Secara Positif

Salahgunakan Medsos Bisa Terjerat Hukum

KalbarOnline, Pontianak – Media sosial (medsos) bukanlah barang baru bagi generasi muda. Hampir sebagian besar generasi millennial memanfaatkan medsos sebagai sarana komunikasi. Namun demikian, tak sedikit pula yang menggunakannya untuk hal-hal negatif.

Sudah banyak korban yang dirugikan dampak dari penggunaan medsos yang disalahgunakan.

Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono berharap para generasi millennial cerdas dalam memanfaatkan IT untuk berkomunikasi. Apalagi sekarang sudah ada Undang–undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang mengatur pemanfaatan transaksi elektronik maupun pemanfaatan teknologi informasi.

“Kita sudah ada Undang-undang ITE, karena itu mereka harus memahami ketentuan-ketentuan yang sudah diatur dalam UU tersebut. Jangan menyalahgunakan medsos yang berdampak pada kerugian, baik bagi dirinya sendiri maupun orang lain,” ujarnya usai memberi sambutan pada Seminar Media Sosial dan Generasi Millennial yang digelar Keluarga Besar Mahasiswa Buddhis (KBMB) di Aula Rumah Radakng, Jumat (24/11).

Tetapi sebaliknya, lanjut Edi, jika medsos dimanfaatkan secara positif untuk kegiatan-kegiatan yang produktif, kreatif dan inovatif, dirinya yakin hal itu justru sangat membantu meningkatkan kualitas dari generasi millennial atau generasi muda itu sendiri.

Misalnya, memanfaatkannya untuk ilmu pengetahuan, untuk bertukar informasi yang positif, untuk menyampaikan berita yang positif. Bahkan, medsos bila dimanfaatkan secara produktif, misalnya untuk menyalurkan hobi yang positif, berniaga, bisa mendatangkan penghasilan tambahan bagi yang memanfaatkannya.

“Misalnya, ada yang hobi melukis, kemudian diposting hasil lukisannya di medsos, mungkin ada yang berminat minta dilukis. Atau ada yang berniaga secara online lewat medsos. Nah, dari sinilah mereka bisa mendapat penghasilan tambahan,” sebutnya.

Ia menambahkan bahwa orang tua, lingkungan sekolah dan pemuka agama memegang peranan penting dalam mengedukasi dan meliterasi para generasi muda bagaimana memanfaatkan IT secara bijak dan cerdas, terutama penggunaan medsos.

“Terutama orang tua, yang berperan mengawasi dan memproteksi anak-anak, dengan memberikan pemahaman kepada mereka dalam menggunakan medsos secara bijak,” imbuh Edi.

Namun tak kalah pentingnya, peran pemuka agama dalam memberikan pencerahan kepada generasi millennial bahwa perbuatan-perbuatan negatif pasti akan mendapat dosa.

“Misalnya, kita membully orang di medsos, menyebarkan fitnah dan informasi yang tidak benar atau hoax, itu adalah salah satu perbuatan dosa,” pungkasnya. (Fat/Jim Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

26 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

28 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

29 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

45 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago