Categories: Kubu Raya

Penyegaran Struktur Pemerintahan, Bupati Kubu Raya Akan Lakukan Perombakan OPD

Tinggal menunggu SK

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali meminta seluruh Organisasi Perangkat Desa (OPD) bersiap-siap mendapat perombakan dalam rangka penyegaran di organisasi struktur pemerintahan.

Menurutnya, perombakan tersebut hanya tinggal menunggu SK.

“Kita minta semua OPD siap-siap mengenai perombakan. Bisa saja Plt Sekda sekarang ini kembali ke jabatan awalnya,” tutur Bupati.

Hanya saja untuk pelaksanan perombakan tidak bisa sembarang, tentunya harus menunggu SK terlebih dahulu. Sementara, lanjutnya, untuk rangkaian tes dalam lelang jabatan sudah terlaksana.

“Nanti ini kan menjadi rangkaian perombakan. Karena akan mengisi sejumlah jabatan yang kosong atau masih diduduki oleh jabatan plt,” papar Bupati.

Ia juga memastikan untuk perombakan, akan menempatkan seluruh jajarannya secara ideal. Agar menghasilkan pemerintahan yang baik dan efektif.

“Semuanya memang tergantung saya. Dan saya akan upayakan menempatkan jajaran saya ini posisi jabatan yang sesuai dengan kualitas dan kuantitasnya,” tegasnya.

Ia juga menegaskan bahwa tujuan dalam perombakan hanya sebagai upaya penyegaran struktur pemerintahan.

“Tidak ada tujuan lainnya. Apalagi kalau disampai ini, ada kaitannya dengan politik sangat tidak mungkin. Saya hanya menginginkan agar struktur pemerintahan berjalan efektif dan membawa perkembangan pada daerah,” tegasnya lagi.

Pasca pernyataan mundurnya dari pencalonan sebagai balon Bupati Kubu Raya 2018 mendatang, ia memastikan semuanya murni dilaksanakan guna membangun daerah.

“Tidak ada tujuannya untuk politik apalagi saya kalau kemungkinan memang tidak maju lagi dalam pilkada mendatang,” tandasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

1 hour ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

9 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

9 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

19 hours ago