Categories: SintangSosBud

Yang Terlupakan Dari Dunia Pendidikan

KalbarOnline, Sintang – Kondisi SDN 35 Sedaun, Desa Betung Permai, Kecamatan Ketungau Hilir, cukup memprihatinkan. Selain masih minimnya sarana dan prasarana untuk menunjang Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) para siswa, bangunan sekolahnya pun tampak sudah rusak dan memerlukan perbaikan segera.

Gedung yang dibangun sejak tahun 2014 ini hanya memiliki dua lokal, bahkan lantainya juga sudah kropos.

Kepala SDN 35 Sedaun, Sadar Pasaribu, mengungkapkan bahwa kondisi sekolah yang dipimpinnya tersebut sudah terbilang parah dan perlu untuk segera diperbaiki.

Dirinya juga mengatakan bahwa setiap harinya, ia harus pulang pergi (PP) dari Setungkup menuju sekolah dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam perjalanan menggunakan sepeda motor, dikarenakan belum ada fasilitas rumah dinas atau mess untuk dewan guru di sekolah tersebut.

“Bahkan kami tidak punya lokal untuk kantor, tidak memiliki WC, jangankan untuk siswa, untuk guru saja tidak ada, padahal sudah kami ajukan melalui Musrenbangdes, namun sampai sekarang belum ada tanda-tanda akan ada bantuan bangunan bagi sekolah kami,” tuturnya seraya berkaca-kaca.

Ia berharap, agar ada perbaikan dan pembangunan tambahan bagi SDN 35 Sedaun.

“Minimal untuk mess, kantor guru dan serta WC,” harapnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago