Categories: SintangSosBud

Yang Terlupakan Dari Dunia Pendidikan

KalbarOnline, Sintang – Kondisi SDN 35 Sedaun, Desa Betung Permai, Kecamatan Ketungau Hilir, cukup memprihatinkan. Selain masih minimnya sarana dan prasarana untuk menunjang Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) para siswa, bangunan sekolahnya pun tampak sudah rusak dan memerlukan perbaikan segera.

Gedung yang dibangun sejak tahun 2014 ini hanya memiliki dua lokal, bahkan lantainya juga sudah kropos.

Kepala SDN 35 Sedaun, Sadar Pasaribu, mengungkapkan bahwa kondisi sekolah yang dipimpinnya tersebut sudah terbilang parah dan perlu untuk segera diperbaiki.

Dirinya juga mengatakan bahwa setiap harinya, ia harus pulang pergi (PP) dari Setungkup menuju sekolah dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam perjalanan menggunakan sepeda motor, dikarenakan belum ada fasilitas rumah dinas atau mess untuk dewan guru di sekolah tersebut.

“Bahkan kami tidak punya lokal untuk kantor, tidak memiliki WC, jangankan untuk siswa, untuk guru saja tidak ada, padahal sudah kami ajukan melalui Musrenbangdes, namun sampai sekarang belum ada tanda-tanda akan ada bantuan bangunan bagi sekolah kami,” tuturnya seraya berkaca-kaca.

Ia berharap, agar ada perbaikan dan pembangunan tambahan bagi SDN 35 Sedaun.

“Minimal untuk mess, kantor guru dan serta WC,” harapnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

13 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

13 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

13 hours ago