Categories: Pontianak

Sutarmidji Kembali Raih Penghargaan Kihajar Award

Kihajar Award 2017

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota Pontianak dinilai peduli dan komitmen terhadap pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam dunia pendidikan.

Atas komitmen tersebut, Wali Kota Pontianak, Sutarmidji, diganjar penghargaan Kihajar (Kita harus belajar) Award 2017 untuk ketiga kalinya atas kepedulian dan komitmennya terhadap pengembangan TIK dalam pendidikan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Jakarta, Kamis (16/11) malam.

Penghargaan Kihajar Award merupakan penghargaan tertinggi dalam dunia pendidikan di bidang ICT atau Teknologi Informasi komunikasi Pendidikan.

Wali Kota Pontianak, Sutarmidji, Tampak Tertawa Gembira Bersama Kemendikbud RI, Muhadjir Effendy dan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, Saat Penyerahan Penghargaan Kihajar Award 2017 (Foto: RMN)

Diketahui, pada malam penghargaan Kihajar Award 2017 bagi kepala daerah itu, selain Kota Pontianak, ada juga kepala daerah dari pemerintah provinsi dan pemerintah Kabupaten/kota lainnya yang mendapatkan Kihajar Award 2017, diantaranya yakni Wali Kota Bandung, Surabaya, Jambi, Pekanbaru, Kediri dan lainnya.

Sementara untuk tingkat Gubernur, yakni Gubernur Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Maluku, Jawa Barat, dan lainnya.

Wali Kota Pontianak, Sutarmidji mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan hasil kerja nyata jajaran pendidikan, ASN Diknas dan semua dewan Guru.

“Penghargaan ini, kami persembahkan untuk kota tercinta sebagai wujud nyata kita membuat Kota Pontianak bangga atas dedikasi masyarakat,” tuturnya.

Ia pun berharap semoga kedepan, baik guru, pelajar maupun masyarakat umum di Kota Pontianak, bisa mendapatkan penghargaan serupa. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

6 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

9 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

9 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

9 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

9 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

10 hours ago