Categories: Kubu Raya

Sebelum Ada Kepastian, Suharso: Golkar Masih Dukung Rusman Ali

KalbarOnline, Kubu Raya – Mengenai isu mundurnya pencalonan Rusman Ali pada Pilkada Kubu Raya 2018, tidak membuat Partai Golkar berubah pikiran mengenai dukungan.

“Ya, selama belum ada pernyataan tertulis, Golkar masih mendukung Rusman Ali,” ucap Ketua DPC Partai Golkar Kubu Raya, Suharso.

Ia menjelaskan bahwa sebuah partai memiliki mekanisme, apabila memang mundur, tentu harus ada klarifikasi secara tertulis.

“Mengenai pengunduran dirinya disampaikan secara lisan. Sebagai partai politik, secara administratif, kami juga menerima pendaftaran itu secara tertulis. Oleh karena itu, dalam waktu dekat kami akan melaksanakan rapat pleno harian. Mengirimkan surat pada Rusman Ali meminta klarifikasi secara tertulis terkait kalaulah memang mundur dalam pencalonan di pilkada ini,” terangnya.

Menurut Suharso, alasan Rusman Ali untuk mundur pada pencalonan Bupati Kubu Raya, intinya ingin fokus melaksanakan tugas sebagai Bupati Kubu Raya untuk melayani masyarakat.

“Selain itu, gangguan kesehatan juga alasan utama beliau, sehingga butuh waktu untuk istirahat. Beliau juga mengatakan ingin fokus beribadah. Ini juga sudah musyawarah dengan keluarga besar memang diminta untuk beristirahat saja,” bebernya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mengenal Silotuang, Alat Musik Tradisional yang Dikenalkan Merah Jingga di Pekan Gawai Dayak Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Band asal Pontianak, Merah Jingga sukses meriahkan panggung Pekan Gawai Dayak ke…

2 hours ago

Kerusakan Jalan Provinsi Semakin Parah, FP3KKU Minta Pemprov Kalbar Segera Lakukan Perbaikan

KalbarOnline, Kayong Utara - Sudah bertahun-tahun ruas jalan provinsi Sukadana - Teluk Batang di Kabupaten…

2 hours ago

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

12 hours ago

Cegah Kecelakaan, U-Turn Pondok Indah Lestari Ayani 2 Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya - Satlantas Polres Kubu Raya bersama P2JN (Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional)…

12 hours ago

170 Warga Binaan Pemasyarakatan Dapat Remisi Khusus dari Kemenkumham Kalbar

KalbarOnline, Singkawang - Sebanyak 170 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Budha mendapatkan remisi khusus…

12 hours ago

Menyatu dengan Alam di Taman Nasional Gunung Palung: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalbar - Indonesia terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan salah satu permata tersembunyi…

15 hours ago